Sanggau (Suara Kalbar) – Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Sanggau yang dijabat Libertus Toto Martono selama tiga bulan telah berakhir pada Sabtu (31/8/2024).
Meski demikian berdasarkan informasi telah diterbitkan Surat Perintah kepada Kepala Dinas Pemuda, Olah Raga dan Pariwisata tersebut untuk melaksanakan tugas sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekda Kabupaten Sanggau sebelum pelantikan Pj Sekda yang baru.
“Penugasan Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sanggau sebagai Plt Sekda adalah agar pelayanan administrasi dan pemerintahan tetap berjalan normal seperti biasa sambil menunggu dilaksanakannya pelantikan Pj Sekda baru yang dijadwalkan pada Senin (9/09/2024),” ujar Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sanggau, Herkulanus HP Rabu (4/9/2024).
Herkulanus menyampaikan pelantikan Pj Sekda yang baru sedikit tertunda sehubungan Pj Bupati Sanggau saat ini sedang mengikuti rapat koordinasi percepatan penanganan stunting di Jakarta.
Disinggung mengenai apakah Pj Sekda yang baru dari Provinsi, Herkulanus menyampaikan bahwa sampai saat ini belum mengetahui pejabat pimpinan tinggi pratama yang akan dilantik sebagai Pj Sekda yang baru tersebut.
“Kami di BKPSDM hanya mendapatkan arahan untuk mempersiapkan seremonial pelantikan Pj Sekda yang baru, sedangkan terkait siapa nama pejabat yang akan dilantik tentu menjadi ranah pimpinan yang lebih tinggi, jadi kita bersabar saja menunggu sampai dengan Senin nanti, pada saat dilaksanakannya acara pelantikan” katanya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS