Pawai Taaruf dan Mobil Hias Semarakkan MTQ ke-35 Kabupaten Mempawah di Segedong

Bupati Mempawah Erlina melepas rombongan Pawai Taaruf dan Mobil Hias MTQ yang mengambil titik start di Kuala Desa Parit Bugis, tak jauh dari Masjid Safinatul Khasanah Segedong, Jumat (1/3/2024). SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. Diskominfo Mpw

Mempawah (Suara Kalbar) – Masyarakat Segedong selaku tuan rumah menyambut gembira pelaksanaan MTQ ke-35 Tingkat Kabupaten Mempawah 1-6 Maret 2024.

Suasana makin tampak meriah saat Bupati Mempawah Erlina melepas rombongan Pawai Taaruf dan Mobil Hias MTQ yang mengambil titik start di Kuala Desa Parit Bugis, tak jauh dari Masjid Safinatul Khasanah, Jumat (1/3/2024) pukul 13.00 WIB.

Saat melepas rombongan pawai taaruf, Bupati Erlina didampingi Sekda Mempawah yang juga Ketua LPTQ Ismail, dan Camat Segedong Arifin.

Usai pelepasan, Erlina mengungkapkan rasa bahagianya karena pelaksanaan MTQ ke-35 Tingkat Kabupaten Mempawah di Kecamatan Segedong disambut antusias masyarakat.

“Terlebih saat pawai taaruf dan mobil hias ini, ternyata ramai masyarakat yang turun untuk menyaksikan. Terima kasih saya sampaikan kepada seluruh elemen masyarakat Segedong atas dukungan yang diberikan,” ujarnya.

Erlina mengungkapkan, pawai taaruf dan mobil hias ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan syiar Islam dan memperkuat ukhuwah Islamiyah.

Selain itu, tambahnya, dapat menjadi sarana untuk menggali khasanah budaya Islam, sekaligus memberikan rasa bangga selaku umat Islam.

“Dan lebih penting lagi, pawai taaruf dan mobil hias ini juga menjadi nilai publikasi dan menggaungkan pelaksanaan MTQ ke-35 Tingkat Kabupaten Mempawah di Kecamatan Segedong,” ucap Erlina.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS