Musrenbang 2025 Dapil II, Bupati Erlina: Momen Wujudkan Mempawah Zero Desa Tertinggal

Bupati Mempawah Erlina foto bersama Anggota DPRD Dapil II Anwar, Kepala Bappeda Ami Febriyanto dan Camat usai membuka Musrenbang Kecamatan Dapil II Kabupaten Mempawah yang dipusatkan di Aula Kantor Camat Toho, Senin (19/2/2024). SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. Diskominfo Mpw

Mempawah (Suara Kalbar) – Pemerintah Kabupaten Mempawah Kalimantan Barat mulai melaksanakan musrenbang tingkat kecamatan tahun 2025 yang diawali di daerah pemilihan (dapil) II, Senin (19/2/2024).

Dapil II tersebut terdiri atas Kecamatan Sungai Kunyit, Toho dan Sadaniang. Pelaksanaan musrenbang dipusatkan di Aula Kantor Camat Toho.

Bupati Erlina mengatakan, Rencana Pembangunan Daerah Tahun 2025 mengusung tema “Penguatan Kolaborasi untuk Pembangunan Ekonomi Inklusif menuju Peningkatan Produktivitas dan Pemerataan Infrastruktur”.

Itu artinya, lanjut Erlina, desa-desa diharapkan dapat mewujudkan kesejahteraan melalui pertumbuhan ekonomi lokal dengan mengembangkan sektor unggulan desa dan memanfaatkan sumber potensi sumber daya alam.

Misalnya, sektor pertanian dan perkebunan, pariwisata, kebudayaan dan ekonomi kreatif dengan mengutamakan kearifan lokal.

Erlina berharap, dari musrenbang kali ini dapat menjadi momen meningkatkan status dua desa tertinggal di Kecamatan Sadaniang menjadi desa mandiri.

“Dengan pembangunan ekonomi inklusif dan pemerataan infrastruktur ini, ke depan tidak ada lagi atau zero desa tertinggal di Kabupaten Mempawah,” harapnya.

Karena itu, bebernya, Pemkab Mempawah selalu membuka diri untuk mendapatkan masukan berbagai pihak melalui mekanisme yang ada dalam rangka peningkatan pelayanan dasar untuk mewujudkan Mempawah yang cerdas, mandiri dan terdepan.

Turut hadir, Anggota DPRD Dapil II, pimpinan OPD Mempawah, camat dan forkopimcam, BUMN, BUMD, kepala desa, BPD hingga unsur desa lainnya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS