SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Pontianak Stok Beras Kalbar Aman Hingga Februari 2023

Stok Beras Kalbar Aman Hingga Februari 2023

Pasokan beras milik BULOG Kalbar yang disimpan di salah satu gudang.

Pontianak (Suara Kalbar) – Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Wilayah Provinsi Kalimantan Barat memastikan ketersediaan stok pangan dalam kategori sangat aman. Terutama dalam menghadapi perayaan hari besar keagamaan yakni natal 2022,serta momentum tahun baru 2023 mendatang.

Pemimpin Wilayah Bulog Kalbar,Bambang Prihatmoko mengungkapkan saat ini ketersediaan pangan,khususnya beras di gudang bulog kalbar sebanyak 3.700 ton, kemudian ditambah persediaan dalam perjalanan sebanyak 9.675 ton.

“Sehingga secara total stok beras bulog sekitar 13 ribu ton, cukup aman hingga februari 2023,” ujar Bambang Prihatmoko.

Dirinya menambahkan, menjelang natal dan tahun baru, komoditas yang memang harus dijaga yakni beras. pasalnya komiditas beras memiliki andil yang cukup besar terhadap inflasi. “Terlebih dalam beberapa waktu belakangan beras medium sedikit mengalami kenaikan harga,” jelasnya.

Namun sejauh ini, ia mengatakan perkembangan harga komiditas pangan masih terbilang aman. terutama untuk komoditas beras yang dipantau tidak mengalami lonjakan signifikan.

Bambang menambahkan pihaknya terus melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk menghadapi potensi kenaikkan harga.

“Upaya kami dengan melakukan operasi pasar yang bekerjasama dengan pemerintah Provinsi Kalbar,hingga saat ini operasi pasar tersebut telah dilakukan pada 40 titik seluruh wilayah Kalbar,” katanya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan