Kalbar  

Pendawa Kalbar Tabur Bunga di TMP Dharma Satria Jaya

Foto Bersama Pendawa Kalbar usai acara tabur bunga di TMP Dharma Satria Jaya. SUARAKALBAR.CO.ID/ist

Pontianak (Suara Kalbar) – Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-77 diperingati oleh berbagai kalangan, baik pemerintah, masyarakat maupun organisasi kemasyarakatan. Salah satunya Perkumpulan Penggemar Budaya Jawa (Pendawa) Kalimantan Barat melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Satria Jaya di Jalan Adi Sucipto, Kabupaten Kubu Raya, Minggu (14/8/2022).

Dalam upacara tersebut diawali dengan penghormatan arwah pahlawan mengheningkan cipta peletakan karangan bunga, pembacaan doa dan diakhiri dengan tabur bunga. Upacara berjalan khidmat yang dipimpin Hj Endang Pujiati selaku Ketua Pendawa Kalbar.

Hj. Endang mengatakan, bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai para pahlawannya.

“Kita hanya bisa mendoakan agar arwah para pahlawan diterima amal ibadahnya diampuni salah dan khilafnya semoga ditempatkan di surge,” ucap Hj Endang.

Pendawa Kalbar dalam rangka menyambut HUT RI ke 77 tahun 2022 ini, juga mengadakan sejumlah perlombaan seperti karaoke suka-suka dan permainan rakyat.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS