Jalan Sekadau-Sintang Rusak, Masyarakat Pasang Tanda Seadanya Peringati Pengendara

Kondisi Ruas Jalan Nasional Rusak dan Berlobang di KM 04 Sekadau - Sintang yang tetutup air saat hujan.untuk memberi peringatan kepada pengendara warga memasang tanda di tepi jalan dengan bahan seadanya.(Suara Kalbar.co.id/Arni Lintang)

Sekadau (Suara Kalbar) – Kondisi ruas jalan Jalan Sekadau – Sintang Jalan Merdeka Timur saat ini terdapat beberapa ruas jalan yang mengalami kerusakan.adapun titik kerusakan cukup parah terdapat di Km 04.

Pantaua di lapangan, kerusakan ruas jalan ini cukup besar dan membahayakan pengendara kendaraan.kedalam aspal yang berlobang pariasi.demikin juga dengan lebar lobang yang berpariasi diameter ukuran lobang.

” Iya ini info dari kawan, sudah ada beberapa pegendara yang jatuh di lobang ini,” tukas Edi salah satu pengendara ditemui Suara Kalbar saat melintas di Km 04.

Kondisi cuaca yang cederung hujan dalam beberapa hari terakhir juga memperparah kondisi kerusakan.tak hanya itu, potensi terjadinya kecelakaan di ara kerusakan jalan ini juga semakin tinggi.

Pasalnya, lobang di jalan ini semakin tidak terlihat tertutup genangan air.terlebih posisi lubang berada di daerah turunan.

” Apa lagi hujan, lobang di jalanya tertup air, kalau pengendara dari arah pasar ke arah Sintang, trus tidak tau ada lobang di situ, bisa bahaya,” tambah Edi.

Namun demikian, entah siapa, masih ada masarakat yang berhati mulia melihat kondisi jalan yang dapat membahayakan pengendara ini.sebagai rambu atau tanda adanya lobang, dipasang dua buah tanda peringatan dengan bahan seadanya.

Dengan hanya bertiangkan kayu dan dibagian atas di ikat degan kain serta bahan tarpal bekas.sehingga pengendara dari kejauhan dapat melihat dan memahami bahwa di sekitarn daerah tersebut terdapat lobang.

Kerusakan ruas jalan Nasional antar Kabupaten baik Sekadau – Sintang dan Sekadau – Sanggau dalam beberapa waktu terkahir cukup banyak. beberapa diantaranya telah mengalami perbaikan tambal sulam namun banyak yang masih belum diperbaiki.

Disaat menjelang hari raya Idul Fitri yang tidak lama lagi, akses jalan Nasional antar Kabupaten ini tentunya menjadi tumpuan masarakat terutama pemudik lebaran untuk sampai ke tujuan atau rumah jelang hari raya.

Mobilisasi di jalan Nasional diperkirakan akan cukup tinggi.untuk itu, pengendara hendaknya berhati – hati dan selalu waspada akan kondisi jalan yang rusak.