SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah MABM Mempawah Peduli, Salurkan Bantuan untuk Dukung Operasional Dapur Umum

MABM Mempawah Peduli, Salurkan Bantuan untuk Dukung Operasional Dapur Umum

Pengurus MABM Mempawah saat menyalurkan bantuan bagi operasional dapur umum pengungsi banjir di Kecamatan Mempawah Hilir dan Mempawah Timur, Sabtu (1/2/2025). SUARAKALBAR.CO.ID/Tim

Mempawah (Suara Kalbar) – Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Mempawah Kalimantan Barat ikut bergerak menyalurkan bantuan bagi korban banjir di Kecamatan Mempawah Hilir dan Mempawah Timur, Sabtu (1/2/2025).

Sekretaris Umum MABM Mempawah Ustaz Muhardi mengatakan dalam Aksi MABM Peduli Banjir Mempawah ini pihaknya menyalurkan bantuan sembako dengan sasaran dapur-dapur umum bagi para pengungsi.

Yakni Dapur Umum Musyahadah Kuala Secapah Mempawah Hilir dan Dapur Umum Masjid Baitul Mushalli Penibung Mempawah Hilir.

Kemudian, Dapur Umum Ussisa Alattaqwa Mempawah Timur, Dapur Umum Kantor Desa Sejegi Mempawah Timur dan Dapur Umum SDN 02 Desa Antibar Mempawah Timur.

Menurut Ustaz Muhardi, aksi ini merupakan bentuk solidaritas dan kebersamaan untuk sesama dari Pengurus MABM Kabupaten Mempawah terhadap para korban banjir yang melanda Mempawah dan sekitarnya.

“Semoga bantuan yang sedikit ini dapat bermanfaat banyak untuk mereka yang membutuhkan,” ujarnya.

Dan ia juga memohon maaf karena tidak semua posko dapat diberikan bantuan yang disebabkan keterbatasan barang yang tersedia dan tidak sebanding dengan kebutuhan yang begitu banyak.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan