SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah Pemkab Mempawah Terus Kampanyekan Pola Hidup Bersih dan Sehat

Pemkab Mempawah Terus Kampanyekan Pola Hidup Bersih dan Sehat

Bupati Erlina saat berdialog dengan para pelajar untuk mengkampanyekan pola hidup bersih dan sehat melalui Germas dan Aksi Bergizi di halaman Kantor Bupati Mempawah, Jumat (27/10/2023). SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. Diskominfo Mpw

Mempawah (Suara Kalbar) – Pemerintah Kabupaten Mempawah terus mengkampanyekan pola hidup bersih dan sehat di kalangan masyarakat, termasuk kepada para pelajar dan ASN melalui Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) dan Aksi Bergizi.

Seperti yang dilakukan Pemkab dengan menggelar senam bersama, sosialisasi dan pemeriksaan kesehatan, serta pemberian vitamin, di halaman Kantor Bupati Mempawah, Jumat (27/10/2023) pagi.

Bupati Erlina mengatakan Germas ini merupakan program pemerintah pusat yang dilaksanakan pemerintah daerah untuk menggencarkan kampanye kesehatan agar masyarakat melaksanakan pola hidup bersih dan sehat.

“Dengan pola hidup bersih dan sehat akan memberikan manfaat bagi masyarakat, sehingga kampanye hidup bersih dan sehat akan terus kita kampanyekan di masyarakat dan sekolah,” katanya.

Selain masyarakat dan pelajar, Erlina juga mengajak ASN untuk rutin melaksanakan olahraga ringan demi menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh agar memperlancar berbagai aktivitas di lingkungan kerja.

Hadir dalam kesempatan tersebut para kepala OPD, para camat, serta ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan