Berbagi Kasih Kejati Kalbar Salurkan Bantuan ke Delapan Panti

Pontianak (Suara Kalbar) – Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat berbagi kasih dalam rangka hari Bhakti Adhyaksa kepada sekitar delapan panti, tak hanya anak – anak lansia pun turut merasakan kebahagiaan yang dibagikan oleh Pejabat Utama Kejati Kalbar diantaranya terakhir menyambangi Panti Asuhan Uswatun Khasanah di Jalan Karya Sosial Pontianak Kota Kamis (14/7/2022) sore.
“Kami ingin berbagi kasih, terutama di pondok pesantren seperti ini mereka ini para pencari ilmu yang tengah belajar agama, kita juga ke yayasan panti nasrani. Kami berharap Kejati lebih dikenal di hati masyarakat terkait tugas dan fungsinya masyarakat paham,” ujar Kepala Kejaksaan Tinggi Kalbar Masyhudi.
Sementara itu Ketua IAD Kalbar Ratu Masyhudi yang juga turut hadir dalam kegiatan tersebut menambahkan jika bantuan ini memang rutin digelar dan masuk dalam rangkaian hari Bhakti Adhyaksa Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat.
“Kegiatan kami, kemarin sudah dibuka dengan donor darah dilanjutkan dengan bakti sosial seperti ini, kita ingin hadir ditengah – tengah tidak hanya kepada anak – anak namun terhadap lansia maka dari itu salah satu panti jompo juga kita kunjungi,” jelasnya.
Ratu Masyhudi menjelaskan jika dengan adanya giat ini pihaknya berharap masyarakat dapat mengenal lebih dalam Kejati Kalbar.
“Kami berharap kejaksaan bukan hanya sebagai penegak hukum namun juga bisa ada ditengah- tengah masyarakat membantu masyarakat. begitu juga kami IAD bukan saja berguna bagi keluarga namun kami juga dapat bermanfaat bagi masyarakat,” katanya.
Pengurus Panti Asuhan Uswatun Khasanah Darwis menyambut baik adanya bantuan ini, dirinya mengatakan jika kebutuhan sehari – hari memang sangat diperlukan oleh anak – anak panti asuhan tersebut.
“Kebutuhan sandang pangan papan dan sekolahnya memang salah satu hal yang sangat diperlukan oleh anak – anak kami. tidak hanya itu perbaikan bangunan kami juga butuhkn agar anak – anak nyaman tinggal disini,” kata Darwis
Ada 25 anak di yang tinggal di panti asuhan yang sudah sekitar 20 tahun berdiri awalnya panti asuhan tersebut berada di kawasan Batu Layang dan kini masih beroperasi menampung anak – anak yang lebih banyak, namun karna terlalu jauh pengurus pun menambah tempat baru di kawasan yang lebih dekat dijangkau yakni kawasan Pontianak Kota.
IKUTI BERITA LAINNYA GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now