Viral Video Satu Kampung Usir Wanita yang Diduga Punya Suami Dua, Publik: Kasihan Anak Jadi Korban

Suara Kalbar – Viral sebuah video yang menunjukkan warga satu kampung mengusir seorang wanita bersama suami dan anaknya. Aksi pengusiran ini dilatarbelakangai karena dugaan bahwa si wanita berselingkuh dengan pria lain.
Detik-detik saat warga datang menggeruduk rumah wanita tersebut viral di sosial media. Salah satunya diunggah oleh akun @terangmedia.
Pada caption unggahan tersebut disebutkan bahwa peristiwa ini terjadi di Desa Seberang Taluk, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi, Riau, Selasa (7/6/2022) malam.Disebutkan dalam caption bahwa wanita dan keluarganya yang diusir tersebut diduga selingkuh dengan banyak laki-laki.Karena pengusiran ini, S (38) si wanita tersebut harus pindah ke Kota Pekanbaru bersama suami dan anaknya.
Pada video yang diunggah, terlihat bagaimana S bersama suami dan anaknya mendapat kepungan dari warga.
Teriakan ‘huu’ tampak terdengar saat S bersama suami dan anaknya harus angkat kaki dari tempat tinggalnya.
Video viral ini pun mendapat banyak reaksi dari netizen. Sejumlah netizen ada yang bertanya, apakah laki-laki yang jadi selingkuhan wanita tersebut juga turut diusir.
Selingkuhannya diusir jg gak min,” tulis akun @bei***
Ini buktinya gimana? Kalau ternyata hanya sekedar tuduhan, sekampung bisa kena bui. Tapi kok ya pelaku dan keluarga kayak diam aja(?),” unggah akun @dim***
“Kasian suaminya dan anaknya jadi imbas perbuatan istrinya,” tulis salah satu akun Instagram.