Berhadiah Total Rp 100 Juta, Mempawah Gelar Bhayangkara IMI Grasstrack Championship 2022
Mempawah (Suara Kalbar) – Dunia otomotif di Kabupaten Mempawah semakin menggeliat.
Ikatan Motor Indonesia (IMI) Korwil Mempawah yang bekerja sama dengan Polres Mempawah akan menggelar Bhayangkara IMI Grasstrack Championship 2022 di Sirkuit Opu Daeng Manambon, 2-3 Juli mendatang.
Ketua Panitia Pelaksana, Wendri Fachrizal, mengatakan, selain sebagai sarana unjuk prestasi para crosser, gawe ini juga digelar untuk memeriahkan Hari Jadi Bhayangkara ke-76 tahun 2022.
Untuk merangsang para pembalap dalam dan luar daerah ikut berkompetisi di kejuaraan akbar ini, panitia pelaksana menyiapkan hadiah total Rp 100 juta, termasuk satu unit sepeda motor bagi Juara Umum.
Wendri Fachrizal yang juga Ketua IMI Korwil Mempawah selanjutnya mengungkapkan, terselenggaranya Bhayangkara IMI Grasstrack Championship 2022 ini tak terlepas dari dukungan berbagai pihak.
Di antaranya Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah beserta jajaran, IMI Kalbar yang diketuai M.Yuliansyah, IMI Korwil Mempawah, serta K@’TAMB Group Mempawah yang merupakan unit usaha PT Mempawah Niaga Perkasa.
Ia pun berharap, gelaran even grasstrack semacam ini dapat terus hadir sehingga mampu melahirkan crosser-crosser yang berpotensi di Kabupaten Mempawah, maupun Kalimantan Barat.
“Untuk itu, kami mengajak para crosser maupun para pecinta otomotif, khususnya sepeda motor di Kalimantan Barat, untuk berpartisipasi dan memeriahkan kegiatan ini,” ujar Wendri yang juga calon Ketua KONI Mempawah ini.
Nah, bagi para pembalap yang ingin berpartisipasi dalam kejuaraan yang diselenggarakan untuk memeriahkan Hari Bhayangkara ke-76, Wendri mempersilahkan menghubungi kontak panitia.
Bisa melalui kontak personal di nomor 0812 5739 7777 atas nama Rahkmat BS/Seven atau bisa menghubungi kontak Revan/Ajoenk di nomor 0813 5247 1474.
“Sedangkan untuk biaya pendaftaran peserta, besarannya Rp 300 ribu (sudah termasuk asuransi),” ungkap Wendri lagi.
Bhayangkara IMI Grasstrack Championship 2022 turut didukung; TRACOM Mempawah, K@’TAMB Kafe, K@’TAMB Kost, K@’TAMB Minimart, K@’TAMB Laudry, K@’TAMB Qua dan Media Siber SUARAKALBAR.CO.ID.
Adapun kelas yang diperlombakan dalam kejuaraan ini dibagi dua kategori, yaitu;
Class Utama yang meliputi :
– Bbk Std 2/4 Langkah s/d 125 cc Pemula (17 th AKTE)
– Bbk Modif Pemula 4 Langkah s/d 125 cc (17 th AKTE)
– FFA Pemula (17 th AKTE)
– Bbk Modif 4 Langkah s/d 125 cc Junior
– Sport & Trail s/d 250 cc Junior (Non SE)
– Bbk Modif 4 Langkah s/d 125 Open
– Sport & Trail s/d 250 Open (Non SE)
– FFA Open (Non SE)
– Trail Std 4 Langkah s/d 155 cc Open
– Bbk Std 2/4 Langkah s/d 125 cc Open.
Untuk besaran hadiah bagi para juara Class Utama, rinciannya adalah juara 1 Rp 2.000.000, juara 2 Rp 1.500.000, juara 3 Rp 1.000.000, juara 4 Rp 500.000, dan juara 5 Rp 300.000.
Kemudian kelas kedua adalah Supporting Class, meliputi;
– Adventure 35 Th ke Atas (Non SE/Non Pembalap Aktif/KTP Asli)
– Special Engine/Build Up 85 s/d 450 cc Eksecutif 40 Th ke Atas (Non Pembalap Aktif/KTP Asli)
– Special Engine/Build Up 85 s/d 450 cc Open
– FFA Open Khusus TNI/POLRI (non Pembalap Aktif)
Sama seperti Class Utama, para juara Supporting Class juga menerima hadiah yang telah dipersiapkan panitia. Dengan rincian juara 1 Rp 1.500.000, juara 2 Rp 1.000.000, juara 3 Rp 750.000, juara 4 Rp 500.000, dan juara 5 Rp 300.000.
Kategori point bagi pemula :
- Bbk Std 2/4 Langkah s/d 125 cc Pemula (17 th AKTE)
- Bbk Modif Pemula 4 Langkah s/d 125 cc (17 th AKTE)
- FFA Pemula (17 th AKTE)
Junior :
- Bbk modif 4 langkah s/d 125 cc Junior
- Sport & Trail s/d 250 cc Junior (Non SE)
- Bbk std 2/4 langkah s/d 125 cc Open
Senior :
- Bbk Modif 4 Langkah s/d 125 Open
- Sport & Trail s/d 250 Open (Non SE)
- FFA Open (Non SE).
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






