SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Kayong Utara Jalan Sukadana-Siduk Rusak Parah Hambat Aktivitas Warga

Jalan Sukadana-Siduk Rusak Parah Hambat Aktivitas Warga

Kondisi status Jalan Provinsi Teluk Batang-Sukadana yang rusak, Senin (19/10/2020). 

Kayong Utara (Suara Kalbar)- Hujan deras yang terjadi beberapa hari belakangan ini membuat kondisi jalan Sukadana – Siduk yang berstatus provinsi itu sangat vital, penguna jalan kesulitan pada saat melintasi jalan tersebut dikarenakan rusak.

Kerusakan jalan Sukadana – Siduk mendapatkan perbaikan dari Provinsi Kalbar sekitar Rp 2,6 Miliar, dengan perbaikan jalan diperkirakan tidak sampai 1 kilometer, padahal kerusakan jalan Sukadana – Siduk sekitar belasan kilometer.

Buruknya kondisi jalan membuat pengguna jalan dan beberapa angkutan mobil truk tampak terlihat terguling.

“Sudah berapa kali saya lewa ada saja truk yang terguling, mungkin karena licin dan tidak mampu melewati banyak lubang – lubang yang dalam,”ujar warga Sukadana Ari, Senin (19/10/2020).

Jalan penghubung Kabupaten Ketapang ini membuat masyarakat tidak ada pilihan lain, selain menerjang jalan yang rusak. Padahal sebelumnya diakui Ari, untuk menuju Kabupaten Ketapang dari Sukadana biasanya hanya memerlukan waktu 1 jam lebih namun sekarang bisa mencampai 2 jam lebih sampai 3 jam.

“Sekarang dari Sukadana menuju Siduk saja bisa sampai 1 jam lebih, sekarang sudah ke ketapang bisa 3 jam perjalanan,”katanya.

Selain itu juga, Jalan Teluk Batang – Sukadana status provinsi kembali lagi rusak, keluhan bagi setiap warga yang melintasi jalan Teluk Batang ke Sukadana.

“Cepatnye gak jalan kite ni rusak udah macam kubang kerbau, jalan Teluk Batang ke Sukadane sudah diperbaiki dengan cara suwadaya, sekarang rusak lagi,” keluh Ujang, warga Teluk Batang ketika hendak berangkat ke Sukadana. kepada suarakalbar.co.id.

Pemerintah segera meningkatkan upaya pembangunan infrastruktur yang ada di Kabupaten Kayong Utara, menurutnya infrastruktur jalan menjadikan kebutuhan dasar masyarakat.

“Mudah-mudahan Jalan Teluk Batang ke Sukadana segera diperbaiki pemerintah daerah maupun provinsi, sebab kalau tidak diperbaiki akan menghambat perekonomian masyarakat Kayong Utara,” katanya.

Penulis   : Wiwin

Komentar
Bagikan:

Iklan