Semangat Gotong-royong, Warga da Satgas TMMD Rehab Mushola At-Taqwa
Warga da Satgas TMMD Rehab Mushola At-Taqwa. |
Ketapang (Suara Kalbar)- Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 1203/Ktp mulai dikebut Pelaksanaannya.
Minggu , (5/7/2020), Satgas bersama masyarakat Desa Beringin Rayo kecamatan Tumbang Titi , kembali bergotong royong bersama mengerjakan sasaran perehapan mushola At-Taqwa.
Terlihat di lokasi ini satgas sedang mengambil perlengkapan bangunan seperti paku dan kawat simpai yang akan digunakan untuk pengerjaan .
Sedikit demi sedikit bangunan tersebut di kerjakan dengan langkah pasti berbekal semangat kebersamaan/
“Tentu saja warga berharap semoga dengan kegiatan TMMD ini mushola tersebut bisa baik serta layak sebagai mana mestiny,” terang Komandan Kodim 1203 Ketapang, Letkol Kav Jami’an.
Rilis Pendim 1203