SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Seminar se Abad Pers di Kalbar akan digelar

Seminar se Abad Pers di Kalbar akan digelar

Ilustrasi – Pers [int]

Pontianak (Suara Kalbar) – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalbar bekerja sama dengan Dewan Harian Daerah (DHD) 45 Kalbar dan Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik Universitas Tanjungpura Pontianak akan memperingati se abad penerbitan pers di Kalimantan Barat tepatnya pada 1 Oktober 2019.

Ketua Panitia se Abad Pers di Kalimantan Barat Dr. Hendry Jurnawan, SE, SH, SIP, MM, CLA mengatakan, peringatan ditandai dengan kegiatan seminar dengan tema Refleksi se Abad Pers di Kalbar.

Ketua Dewan Pers Prof. Dr. Muhammad Nuh dijadwalkan akan hadir sebagai Keynote Speech. Sedangkan pembicara Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Fisip Untan Dewi Utami, Ketua DHD 45  Kalbar Syafaruddin Daeng Usman dan Ketua PWI Kalbar Gusti Yusri.

“Seminar terbatas itu  akan dibuka Dekan Fisip Dr. Martoyo MA, diikuti kalangan mahasiswa komunikasi, wartawan dan pers kampus itu berlangsung di Aula Program  Ilmu Sosial Universitas Tanjungpura Pontianak,”kata Hendry Jurnawan dalam keterangan tertulis yang diterima SuaraKalbar.co.id pada Senin (23/9/2019) malam.

Seminar bertujuan memberikan pemahaman kepada generasi muda khususnya mahasiswa tentang sejarah perkembangan pers di Kalimantan Barat.

“Peringatan 100 tahun itu ditandai dengan terbitnya Koran pertama di Pontianak dengan nama Borneo Barat Bergerak pada 1 Oktober 1919. Koran pertama itu masih tersimpan utuh dan menjadi koleksi pribadi Sejarawan Kalbar Syafaruddin Daeng Usman yang hingga kini fisiknya masih dirawat baik,”ungkapnya.

Rangkaian  peringatan se Abad Pers di Kalbar itu juga akan ditandai dengan ziarah ke makam tokoh pers antara lain Haji Ibrahim Saleh pendiri PWI Kalbar sekaligus Ketua pertama dan juga mantan Ketua DHD 45 Kalimantan Barat.

Penulis: Rilis

Editor: Kundori

Komentar
Bagikan:

Iklan