SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News TMMD – Warga ikhlaskan sedikit pekarangan terkepras untuk Talud TMMD

TMMD – Warga ikhlaskan sedikit pekarangan terkepras untuk Talud TMMD

Blora (Suara Kalbar) – Berkat pemahaman yang intens yang dilakukan oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Jurangjero, Serda Suwarno, sejumlah warga Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo dengan ikhlas sedikit pekarangannya terkepras untuk pembangunan Talud yang merupakan sasaran fisik TMMD Reguler ke -104 Kodim 0721/Blora di desa setempat.

Seperi halnya di pembangunan jalan makadam sepanjang 1.360 Meter, di titik nol, tepatnya di halaman seorang warga, Sri Mei, dikarenakan ada penyempitan badan jalan mengharuskan  sedikit pekarangan Sri Mei harus dikepras .

Melalui musyawarah dan seijin pemilik pekarangan, akhirnya pembangunan berjalan lancar, menyusul pemilik rumah mengikhlaskan sedikit pekarangannya itu  terkepras.

 ”Monggo Pak, tolong nanti diperbaiki lagi supaya pekarangan saya tidak longsor di kemudian hari,” pinta Sri Mei. (pendim 0721/Blora)

Komentar
Bagikan:

Iklan