SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sambas Kecelakaan di Jalan Raya Gersik, Dua Mobil Tabrakan Akibat Pengemudi Diduga Mengantuk

Kecelakaan di Jalan Raya Gersik, Dua Mobil Tabrakan Akibat Pengemudi Diduga Mengantuk

Kecelakaan lalu lintas antara mobil Nissan March dan Mitsubishi Truk Canter terjadi di Jalan Raya Gersik, Desa Singaraya, Kecamatan Semparuk, Kabupaten Sambas, diduga pengemudi mengantuk hingga kehilangan kendali (Suarakalbar.co.id/HO-Istimewa]

Sambas (Suara Kalbar) – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Gersik, Desa Singaraya, Kecamatan Semparuk, Kabupaten Sambas, pada Rabu (5/11/2025) sekitar pukul 14.00 WIB. Insiden ini melibatkan mobil Nissan March dan Mitsubishi Truk Canter.

Mendapat laporan tersebut, personel Polsek Semparuk bersama Unit Laka Satlantas Polres Sambas segera menuju lokasi kejadian untuk melakukan tindakan kepolisian.

Kapolres Sambas, AKBP Wahyu Jati Wibowo melalui Kasi Humas Polres Sambas AKP Sadoko menjelaskan bahwa pengemudi Nissan March berinisial R (57) mengalami luka robek di tangan kanan serta nyeri di dada. Saat ini ia dalam kondisi sadar dan tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut di RSUD Pemangkat.

Sementara penumpang mobil, P (50), juga mengalami benturan di kepala serta nyeri di beberapa bagian tubuh, namun dalam keadaan sadar. Adapun pengemudi Mitsubishi Truk Canter, SMRS (51), dilaporkan selamat tanpa mengalami luka.

Berdasarkan keterangan saksi dan hasil olah TKP awal, kecelakaan diduga terjadi karena pengemudi Nissan March mengantuk sehingga kendaraannya bergeser ke arah kanan dan bertabrakan dengan truk yang datang dari arah berlawanan. Akibatnya, kedua kendaraan mengalami kerusakan cukup parah dengan kerugian materiil yang ditaksir cukup besar.

“Petugas kepolisian telah melakukan penanganan di lokasi kejadian, mengamankan kendaraan, mencatat identitas korban, serta memeriksa saksi-saksi untuk proses penyelidikan lebih lanjut,” ujarnya AKP Sadoko.

AKP Sadoko mengimbau kepada masyarakat agar senantiasa berhati-hati dan memastikan kondisi tubuh tetap prima sebelum berkendara.

“Kelelahan dan mengantuk dapat menjadi faktor utama penyebab kecelakaan. Kami terus melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab dan langkah hukum yang tepat,” tambahnya.

Penulis: Serawati

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan