Penemuan 2 Mayat di Singkawang, Polisi Sebut Diduga Tewas Terkena Sengatan Listrik
Pontianak (Suara Kalbar) – Penemuan 2 mayat disebuah kebun yang berada di Kecamatan Singkawang Timur, Kota Singkawang, Kalimantan Barat mulai menemukan titik terang.
Kasus ini diketahui langsung ditangani oleh Polda Kalbar untuk memecahkan misteri penemuan 2 mayat tersebut.
Saat ini pula, Polda Kalbar telah melakukan penyelidikan lebih dalam serta melakukan pemeriksaan terhadap empat orang saksi, dan juga telah menetapkan seorang tersangka berinisial TTK yang merupakan penjaga Kebun.
Kasubdit 3 Jatanras Polda Kalbar, AKBP Rhemmi Bheladona menjelaskan saat ini Polda Kalbar masih mendalami kronologis kejadian tersebut.
”Untuk kronologis kejadian masih kita dalami, namun hasil dari pemeriksaan 4 orang saksi tersebut kita sudah menetapkan seorang tersangka,” Kata AKBP Rhemi Bheladona pada Kamis (18/09/2025).
AKBP Rhemmi juga mengatakan bahwa, menurut hasil visum sementara, 2 mayat yang ditemukan tersebut meninggal disebabkan oleh sengatan Listrik.
”Hasik Visum sementara dua mayat tersebut meninggal karena sengatan listrik, tentu kita akan dalami,” jelasnya.
Disamping itu juga, pihaknya juga akan mengumpulkan barang bukti terkait penyebab kematian dua mayat tersebut.
”Kita juga masih mengumpulkan kawat, kabel serta aliran listri masih kita dalami, termasuk soal siapa yg mamasang kabel tersebut,” pungkasnya.
Penulis: Iqbal Meizar
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





