SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Pontianak Program JKN, Bantu Mariyanti Cuci Darah Tanpa Biaya

Program JKN, Bantu Mariyanti Cuci Darah Tanpa Biaya

Mariyanti (55) seorang warga asal Kota Pontianak yang turut merasakan kehadiran Program JKN.SUARAKALBAR.CO.ID/Ist

Pontianak (Suara Kalbar)- Kehadiran Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan memiliki peran sentral dalam mewujudkan sistem jaminan sosial bidang kesehatan. Sebagai pelayanan Kesehatan yang memberikan jaminan kesehatan kepada masyarakat agar dapat terus terlindungi oleh Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Hal itu juga dirasakan oleh Mariyanti (55) seorang warga asal Kota Pontianak yang turut merasakan kehadiran Program JKN. Diketahui, Mariyanti adalah peserta JKN segmen peserta Penerima Bantuan Iuran (PBI) Pemerintah Kota Pontianak sejak tahun 2019. Terdiagnosa gagal ginjal sejak tahun 2020 oleh dokter yang mengakibatkan dirinya harus menjalani hemodialisa atau cuci darah rutin dua kali seminggu.

“Itu kadar gula saya sampai menyentuh 400 mg/dL yang menunjukan kadar gula yang sangat tinggi. Hal itu juga yang akhirnya membuat saya terkena gagal ginjal. Hingga akhirnya saya harus menjalani cuci darah rutin seminggu itu 2 kali,” jelas Mariyanti.

Dirinya merasa sangat beruntung telah terdaftar sebagai peserta JKN yang iuarannya sudah dibayarkan oleh Pemerintah Kota Pontianak, yang membuatnya tidak perlu membayar iuran JKN setiap bulan dan sudah tidak perlu memikirkan biaya dalam menjalani cuci darah. Mariyanti paham betul bahwa biaya cuci darah sangat mahal dan dirinya tidak mungkin bisa terjangkau olehnya.

“Bisa dibayangkan jika saya tidak terdaftar sebagai peserta JKN, saya mungkin tidak akan bisa membayar biaya pengobatan yang sudah saya jalani sampai saat ini. Apalagi di usia sekarang sudah tidak mampu lagi untuk bekerja, sehingga dengan adanya Program JKN ini semua biaya sudah ditanggung oleh BPJS Kesehatan”, ujarnya.

Mariyanti mengakui, dari awal dirinya menjalani cuci darah, ia merasakan pelayanan petugas Kesehatan yang sangat bersahabat dan telaten dalam melayani. Baginya, perhatian yang pemerintah berikan melalui program JKN merupakan suatu hal yang harus disyukuri karena telah banyak membantu masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan.

“Sudah berapa kali saya menjalani cuci darah, saya merasakan pelayanan yang diberikan di klinik Mutiara sangat baik sekali. Saya sangat bersyukur sekali bisa menjadi bagian dari program ini, karena program ini sudah banyak sekali membantu masyarakat, terutama masyarakat yang memang membutuhkan layanan kesehatan”, ucap Mariyanti.

Sudah tak terhitung lagi jumlah penderita gagal ginjal yang sudah terbantu dengan adanya program JKN. Mariyanti menambahkan, kini setiap penderita gagal ginjal sudah tidak perlu memikirkan biaya pengobatan karena adanya Program JKN. Karena hal tersebut penting adanya prinsip gotong royong dalam pelaksanaan program JKN, yang sehat membantu yang sakit dengan iurannya agar program ini terus bisa berlangsung dan memberikan kebermanfaatan.

“Sekarang itu jangan memikirkan biaya lagi kalau mau berobat, karena semua sudah ditanggung BPJS Kesehatan. Sudah banyak yang terbantu dengan adanya program ini, termasuk saya pribadi. Oleh karena itu penting untuk selalu mengikuti prosedur yang sudah diberikan, seperti bayar iuran agar program ini bisa terus berlangsung,” tambah Mariyanti.

Tidak lupa, dirinya pun mengucapkan terima kasih kepada Program JKN yang sudah banyak membantu dirinya pada saat berobat dan selalu ada mendampingi Masyarakat. Program JKN sudah banyak memberikan perlindungan kesehatan kepada masyarakat Indonesia.

“Terima kasih Program JKN sudah membiayai seluruh pengobatan saya selama ini. Semoga program JKN selalu hadir dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Sekali lagi saya sangat berterima kasih, saya berharap Program JKN selalu ada di tengah masyarakat dan memberikan perlindungan Kesehatan kepada masyarakat Indonesia”, tutup Mariyanti.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan