Dua Unit Rumah Semi Permanen di Mempawah Ludes Terbakar
Mempawah ( Suara Kalbar) – Musibah kebakaran menimpa dua unit rumah semi permanen di Dusun Karya Utama Desa Sungai Duri II Kabupaten Mempawah, Kalbar, Jumat ( 24/05/2024) dini hari sekitar pukul 03:00 WIB.
Satu diantara saksi mata yang tidak jauh dari lokasi kejadian, Mistur mengatakan jika dua rumah yang terbakar yakni milik Mawan dan Sa’bah. Saat kejadian rumah Mawan dalam keadaan kosong lantaran Mawan menumpang tidur di rumah Sa’bah.
” Rumah keduanya berdampingan dan tiba- tiba api muncul dari rumah Mawan dan menyambar aliran listrik dan menyebabkan rumah Sa’bah juga turut terbakar,” kata Mistur Jumat ( 24/05/2024) siang.
Mistur menjelaskan rumah kedua korban berdampingan dengan menggunakan satu KWH listrik. Dirinya yang melihat kejadian spontan langsung berteriak meminta bantuan kepada warga sekitar untuk membantu memadamkan api.
” Sekitar pukul 05.30 wib tiga unit pemadam kebakaran tiba di lokasi untuk melakukan pendinginan kedua rumah dan api dapat dipadamkan,” jelasnya.
Atas kejadian tersebut belum dapat dijumlahkan berapa kerugian materi. Beruntung tidak ada korban jiwa di dalam musibah tersebut karena penghuni rumah segera menyelamatkan diri.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now