SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Landak Hadiri Musrenbang, Polsek Mempawah Hulu Siap Kawal Pembangunan 

Hadiri Musrenbang, Polsek Mempawah Hulu Siap Kawal Pembangunan 

Musrenbang Kecamatan Mempawah Hulu, Kabupaten Landak di Aula Gedung Kecamatan Mempawah Hulu, Senin (26/2/2024).SUARAKALBAR.CO.ID/Polsek Mempawah Hulu. 

Landak (Suara Kalbar)- Kapolsek Mempawah Hulu IPTU Suwandi, ungkap sebagai penanggung jawab keamanan di wilayah Kecamatan Mempawah Hulu, pihaknya siap mengawal dan bersinergi dengan Instansi terkait dalam proses pembangunan.

Hal itu disampaikan Kapolsek saat menghadir kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Mempawah Hulu, Kabupaten Landak di Aula Gedung Kecamatan Mempawah Hulu, Senin (26/2/2024).

Bupati Landak yang diwakili Sekretaris Bapeda Kabupaten Landak, Supermin, menyampaikan bahwa Musrenbang merupakan acara tahunan berdasarkan ketentuan dalam Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 Tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional.

Rumusan yang dibawa pada forum ini merupakan aspirasi masyarakat dan usulan yang akan dibahas pada forum ini hendaknya merupakan usulan yang benar-benar menjadi prioritas.

Sementara itu, Kapolsek Mempawah Hulu IPTU Suwandi, mengatakan kegiatan Musrenbang merupakan kegiatan rutin untuk membahas terkait perencanaan pembangunan di Kecamatan Mempawah Hulu yang menjadi prioritas dan kebutuhan masyarakat.

Dalam kegiatan Musrenbang Kecamatan ini telah di sampaikan usulan rencana kegiatan pembangunan dari Kecamatan Mempawah Hulu serta Desa yang berada dalam wilayahnya yaitu prioritas pembangunan yang menjadi kebutuhan masyarakat.

Hadir dalam kegiatan Bupati Landak diwakili sekretaris Bapeda kab landak Supermin , S.T, kepala OPD Kabupaten Landak , Camat Mempawah Hulu Prescila Angela, Kapolsek Mempawah Hulu IPTU Suwandi SH MH, Ketua DAD Yulius Raoni , Kepala puskesmas kec Mempawah Hulu Marta Rahayu, Kepala Desa se-Kecamatan Mempawah Hulu, Ketua BPD se-Kecamatan Mempawah Hulu,Tokoh Pendidik,Tokoh Adat tokoh agama dan tokoh masyarakat.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan