Bawaslu Singkawang Bentuk Tiga Pokja Tahapan Pemilu 2023
Singkawang (Suara Kalbar)- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Singkawang telah membentuk tiga kelompok kerja selama tahapan Pemilu 2023 dengan melibatkan instansi terkait di Kota Singkawang.
“Telah dibentuk tiga kelompok kerja yaitu pertama Gakkumdu atau penegakan hukum terpadu yang didalamnya ada unsur Bawaslu, Kepolisian dan Kejaksaan,”ujar Anggota Bawaslu Kota Singkawang Umar Faruk, Jumat (15/12/2023).
Kelompok kedua yaitu tahapan kampanye dan penertiban Alat Peraga Kampanye yang terdiri Bawaslu, Satpol PP, Dishub dan instansi lainnya.
Kelompok ketiga terdiri yakni terkait hoaks dan isu negatif terdiri dari Bawaslu dan Dinas Kominfo Kota Singkawang.
“Pengawasan Bawaslu juga pada tahapan pembentukkan KPPS oleh KPU Kota Singkawang,” jelasnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS