Doa Menyambut Jamaah Haji Pulang Seperti yang Diajarkan Rasulullah SAW
Suara Kalbar– Menyambut kedatangan jamaah haji yang baru pulang ke tanah air adalah sebuah tradisi yang sudah berlangsung lama di masyarakat Indonesia. Selain memberikan ucapan selamat dan mendoakan agar jemaah haji mendapatkan keberkahan atas ibadah yang telah dilakukan, menyambut kedatangan jemaah haji juga menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi antar keluarga dan kerabat. Dalam menyambut kedatangan jemaah haji, terdapat beberapa doa yang dianjurkan untuk dipanjatkan oleh keluarga atau kerabat yang menyambut jemaah haji yang baru pulang.
Berikut adalah beberapa doa yang dapat dipanjatkan dilansir dari NU Online:
Artinya, “Diriwayatkan kepada kami di Kitab Ibnu Sunni dari Ibnu Umar RA, bahwa suatu hari seorang jejaka menemui Rasulullah, ‘Aku ingin berhaji wahai Rasul.’ Ia kemudian berjalan bersama Rasulullah.
Rasul mendoakannya, ‘Zawwadakallâhut taqwa, wa wajjahaka fil khair, wa kafâkal hamma.’ Sepulang dari haji, ia menemui Rasulullah. Rasul mendoakan, ‘Wahai pemuda, Qabballallâhu hajjaka, wa ghafara dzanbaka, wa akhlafa nafaqataka.’”
Sementara doa penyambutan jamaah sepulang dari haji adalah doa berikut ini.
اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْحَاجِّ وَلِمَنِ اسْتَغْفَرَ لَهُ الحَاجُّ
Allâhummaghfir lil hâjj, wa li man istaghfara lahul hâjj.
Artinya, “Ya Allah, ampunilah dosa jamaah haji ini dan dosa orang yang dimintakan ampun oleh jamaah haji ini.”
Doa ini dikutip dari hadits riwayat Abu Hurairah RA. Riwayat ini juga disebutkan oleh Imam An-Nawawi dalam Al-Adzkar yang dikutip dari Sunan Al-Baihaqi. Menurut Imam Al-Hakim, hadits ini shahih berdasarkan syarat hadits Muslim. Wallahu a‘lam.
Dalam menyambut kedatangan jemaah haji yang baru pulang, selain doa-doa yang dianjurkan, kita juga dapat memberikan hadiah atau oleh-oleh sebagai tanda kasih sayang dan penghormatan kepada jemaah haji. Namun, yang terpenting adalah kita dapat memberikan dukungan dan semangat kepada jemaah haji untuk terus mempertahankan keimanan dan ketaqwaannya setelah kembali dari tanah suci. Semoga doa-doa yang kita panjatkan dapat menjadi amal kebaikan bagi kita semua.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






