Atlet Perbakin Sekadau Berlaga di Turnamen Menembak Bupati Cup 2022
Landak (Suara Kalbar) – Turnamen Menembak Bupati Cup 2022 Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) digelar di Ngabang Kabupaten Landak di Stadion Olahraga Patuh Gumantar Ngabang, Sabtu (26/2/2022).
Perbakin Kabupaten Sekadau menurunkan sebanyak 47 atlet mengikuti kelas Open Senapan Angin Pompa PCP dan kelas Senapan Angin Pompa Uklik.
“Kami targetkan juara dan kepada atlet agar tetap semangat menjaga kekompakan dan konsentrasi selama pertandingan,”ujar Ketua Perbakin Sekadau, Fransisco Wardianus alias Mejeng disela pengarahan kepada atlet Sekadau.
Sementara itu, Pengurus Perbakin Kalbar, AKBP (Purn) Hermansyah mewakili Ketum Perbakin, Masyhudi saat membuka acara berpesan seluruh atlet dan penonton di Turnamen untuk mengikuti dengan cermat apa yang di tentukan SOP dalam bertanding.
“Kemudian selama pertandingan agar pengamanan diperhatikan. Karena penggunaan senjata api atau PCP karena ada aturan tidak sembarangan dalam penggunaan. Untuk memberikan keselamatan diri sendiri dan orang lain,”ungkapnya.
Ia menegaskan, Atlet yang mengikuti kejuaraan yang sering dilaksanakan baik ditingkat di provinsi dan kabupaten, agar menjaga semangat sportivitas.
“Atlet bisa bertanding dengan baik agar bisa mengikuti pada kejuaraan-kejuaraan berikutnya,” katanya.






