SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Pontianak PPKM Level 3, Harrison Pinta Masyarakat Tetap Taati Prokes

PPKM Level 3, Harrison Pinta Masyarakat Tetap Taati Prokes

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar Harrison

Pontianak (Suara Kalbar)- Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat Harrisson meminta meskipun saat ini sejumlah Kalbar masuk penerapan PPKM level III namun harus tetap mentaati protokol kesehatan.

“Masyarakat diminta terus disiplin menaati protokol kesehatan dan menggunakan masker dua lapis, karena jika terlena maka Kalbar akan masuk kembali pada PPKM level 4,” ujar Harisson.

Tak hanya itu, Harrison juga meminta kepala daerah untuk terus melakukan tracing dan traking agar mengetahui sebaran Covid-19 di daerah masing – masing.

“Tracing dan traking jangan sampai kendor harus terus dilakukan, ” imbuhnya.

Adanya penerapan PPKM level empat beberapa waktu lalu di Kalbar cukup membuat banyak bidang terdampak, sehingga hal tersebut di keluhkan oleh masyarakat.

Berdasarkan Permendagri Nomor 37 Tahun 2021, Kalimantan Barat masuk dalam kategori PPKM level sejak minggu lalu yang meliputi enam faktor.

 

Komentar
Bagikan:

Iklan