Syamsudin Sukses Rintis Usaha dengan Modal Kecil
![]() |
| Samsudin sedang kerja |
Pontianak (Suara Kalbar) – Kerajinan tangan merupakan salah satu usaha yang dimiliki Syamsudin (25), usahnya ini mulai dijalankan dari tahun 2017 lalu dengan pendapatan cukup menjanjikan.
Kerajinaan kaca dan alumunium buatan Syamsudin banyak digemari, mulai dari kalangan pengusaha maupun rumah tangga karena dia mampu menghasilkan produk yang berkualitas baik seperti lemari pakaian, plasmanan, meja kompor, rak piring, rak sepatu tergantung pesanan dari pelanggan.
Usaha kerajinan berbahan dasar alumunium ini terletak di Kota Baru.
Dari usaha alumunium tersebut pria 25 tahun terebut mampu menghasilkan omset jutaan rupiah perbulannya.
Syamsudin mengaku dengan sedikit modal, usaha yang dimilikinya dan berbekal kemampuan membuat kerajinan alumunium yang didapat saat dia bekerja di salah satu tempat di Kota Baru yang bermula diajak temannya.
Setelah bekerja beberapa bulan ditempat tersebut Syamsudin memutuskan untuk membuka usaha sendiri dengan modal awal Rp.9 juta rupiah.
Ia membuka usahanya di Kota Baru yang tidak jauh dari rumahnya.
“Saat ini produk yang saya hasilkan sebatas lemari pakaian, plasmanan, rak sepatu, rak sepatu, meja kompor dan bermacam macam lainnya. Harga rata rata Rp. 1 juta lebih hingga sampai Rp. 4 juta lebih,” ungkap Syamsudin.
Syamsudin mengatakan bersyukur baru 9 bulan usaha yang saya rintis dari modal kecil ini mulai berkembang sampai sekarang.
“Saat ini pelanggan saya dari Parit Wa’ Gattak Desa Pal Sembilan. Omset pendapatan saya sampai 7 juta perbulan, salah seorang pelanggan yang memesan lemari pakaian untuk anaknya, ia puas memesan lemari pakaian kepada saya, karena produk yang saya buat berkualitas dan bagus sehingga pelanggan merasa puas dan harganya juga bersahabat,” kata Syamsudin saat di wawancarai.
Supriadi (28) teman kerjanya mengatakan bahwa Ia juga merasa bangga melihat temannya membuka usaha toko kaca sendiri dari modal kecil dan hingga sekarang bisa berkembang.
“Semoga dengan seiring berjalannya waktu usaha Toko Kaca Sabar ini semakin berkembang lagi dan bisa dipercaya oleh pelanggannya,” ujarnya.
Penulis : Mustofa Fi’in (peserta ppl IAIN Pontianak)
Editor : Rizki Mahardika






