Himapol FISIP Untan Gelar FGD, KPU Pontianak Tegaskan Kampus Harus Netral
Pontianak (Suara Kalbar) – Komisioner KPU Pontianak David Teguh mengatakan kepada pihak kampus agar dapat bersikap netral, adil, dan proporsional kepada peserta pemilu.
Hal ini disampaikannya saat Focus Groub Discussion yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura Pontianak menggelar Focus Groub Discussion terkait aturan kampanye di lingkungan Kampus, Selasa (31/10/2023).
Pada FGD ini hadir narasumber Pengamat Hukum Tata Negara Herman Hofi Munawar, Pengamat Politik Untan Heri Junius Nge, Komisioner KPU Pontianak David Teguh dan Komisioner Bawaslu Pontianak Erwin Irawan.
Komisioner KPU Kota Pontianak David Teguh menyampaikan aturan Kampanye di Lingkungan Pendidikan dan Instansi Pemerintah tercantum dalam PKPU nomor 20 tahun 2023.
“Khusus Kampanye dilingkungan pendidikan dimaksudkan pada perguruan tinggi, baik Universitas, Institut, Politeknik dan sederajat,” ujar David Teguh.
Selain itu kampanye hanya boleh dilakukan pada hari Sabtu dan minggu, metode kampanye berupa pertemuan terbatas dan tatap muka, dengan peserta merupakan civitas akademisi.
“Konsepnya pertemuan terbatas dan tatap muka, jadi silahkan saja bila ada peserta pemilu yang ingin kampanye dilingkungan kampus dengan mengundang civitas, dan mahasiswa, namun demikian harus sesuai aturan,” jelasnya.
Saat kampanye ini, ia mengatakan peserta pemilu diperbolehkan menyampaikan visi, misi, serta program ide gagasan ke pada undangan, selain itu diperbolehkan juga menyebutkan asal partai dan nomor urutnya.
“Selama tidak membawa atribut peraga kampanye tidak apa – apa. Kepada pihak Kampus, iapun berpesan agar dapat bersikap netral, adil, dan proporsional kepada peserta pemilu,” tegasnya.
Walaupun diperbolehkan, kata David, kampus harus bisa memberikan porsi yang sama untuk semua peserta pemilu dan harus tetap netral dalam penyelenggaraannya.
Ketua Himapol Untan Sahrul Mengatakan dilaksanakan kegitan Focus Group Discussion ini sebagai bentuk partisipasi Mahasiswa Dalam mensukseskan pemilu Serentak 2024.
“Jadi kegiatan ini kami kami lakukan untuk mensukseskan pemilu dan memberikan edukasi mengenai aturan kampanye di lingkungan kampus,” jelasnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






