Arita Apolina Lantik Ketua TP PKK dan Bunda PAUD
Sanggau (Suara Kalbar) -Bupati Sanggau Paolus Hadi menghadiri pelantikan dan pengukuhan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK)dan Bunda PAUD Kecamatan yang terdiri dari Kecamatan Tayan Hilir, Balai, Mukok, Bonti, Jangkang, Sekayam, Entikong di Aula lantai dua kantor Bupati Sanggau, Senin (27/2/2023).
Pelantikan dilakukan Ketua TP PKK Kabupaten Sanggau Arita Apolina.
Paolus Hadi dalam sambutannya mengatakan pelantikan serta pengukuhan bunda PAUD Kecamatan dilakukan dikarenakan adanya rotasi beberapa camat yang ada di Kabupaten Sanggau.
“Karena adanya pergantian atau rotasi camat dan ada yang memasuki masa pensiun maka Istri Camat yang juga sebagai ketua TP PKK Kecamatan mengikuti pergantian tersebut,”ujar Paolus Hadi.
Dia menjelaskan dari beberapa camat yang bergeser terdapat tiga Camat yang baru, dan para camat tersebut harus bisa memahami tugas PKK dan juga Bunda PAUD nya.
Di tempat yang sama ketua TP PKK Kabupaten Sanggau Arita Apolina mengucapkan selamat kepada ketua TP PKK dan Bunda PAUD Kecamatan yang baru dilantik dan berharap Ketua TP PKK dan Bunda PAUD supaya dapat menjalankan fungsinya dengan baik.”Untuk Ketua Tim Penggerak PKK harus bisa melaksanakan 10 program kerja PKK dan meneruskan kelembagaan satu tingkat dibawahnya dan Bunda PAUD bisa mengoptimalkan di Kabupaten Sanggau dapat terlaksana satu desa satu PAUD,” kata Arita.
“Dengan begitu saya berharap pendidikan anak di usia dini dapat berjalan dengan baik dan lancar sesuai dengan harapan Pemerintah Kabupaten Sanggau,” katanya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






