Sergey Brin Jadi Orang Terkaya Ketiga Dunia, Geser Jeff Bezos
Suara Kalbar – Pendiri Google Sergey Brin melesat menjadi orang terkaya ketiga di dunia versi Forbes, menyalip pendiri Oracle Larry Ellison dan pendiri Amazon Jeff Bezos.
Kenaikan peringkat Brin didorong lonjakan saham Alphabet, induk usaha Google, yang mencetak rekor baru. Saham Alphabet naik 1,3% ke level sedikit di atas US$ 337. Kenaikan tersebut memang lebih rendah dari penguatan sebelumnya yang sempat mencapai 2,4% dan melanjutkan reli 6,6% dalam tujuh sesi perdagangan terakhir.
Sebaliknya, saham Oracle tercatat melemah 1,5%, sementara saham Amazon turun hampir 2% pada hari yang sama.
Dilansir dari Forbes, lonjakan harga saham tersebut mendorong kapitalisasi pasar Alphabet melampaui US$ 4 triliun pada Senin (13/1/2026). Dengan pencapaian ini, Alphabet menjadi perusahaan keempat yang menembus valuasi tersebut setelah Nvidia, Microsoft, dan Apple, meskipun dua nama terakhir kini kembali turun di bawah ambang US$ 4 triliun.
Penguatan saham Alphabet turut dipicu kesepakatan baru dengan Apple. Dalam perjanjian tersebut, Apple menyatakan akan menggunakan teknologi Gemini milik Google sebagai fondasi model kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) serta generasi terbaru asisten virtual dan chatbot Siri.
Sepanjang 2025, saham Alphabet melonjak 65%, menjadi kenaikan tahunan terbesar sejak 2009 ketika saham perusahaan tersebut melesat hampir 93%.
Berdasarkan daftar Forbes Real-Time Billionaires, kekayaan bersih Brin bertambah US$ 4,9 miliar atau sekitar 1,9% menjadi US$ 255,6 miliar. Ia kini berada di bawah Larry Page dengan kekayaan US$ 277 miliar dan Elon Musk yang menempati posisi teratas dengan harta sekitar US$ 725,3 miliar.
Sementara itu, Jeff Bezos berada di peringkat keempat dengan kekayaan sekitar US$ 253,2 miliar, disusul Larry Ellison di posisi kelima dengan harta diperkirakan mencapai US$ 251,3 miliar.
Sumber: Beritasatu.com
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS





