Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul Aisyiyah Sanggau Siap Laksanakan Musyda
Sanggau (Suara Kalbar) -Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Sanggau bakal melaksanakan Musyda ke-12 Pemuda Muhammadiyah yang akan digelar bersama dengan Musyda ke-2 Nasyiatul ‘Aisyiyah pada 13 September 2025
Ketua PDPM Kabupaten Sanggau, Romy Sahman mengatakan pihaknya telah beraudiensi Bupati Sanggau, Yohanes Ontot pada Senin (08/09/2025) kemarin.
“Audiensi tersebut dalam rangka silaturahmi dan diskusi mengenai peran pemuda dalam pembangunan daerah,”katanya, Selasa (09/09/2025).
Romy juga mengatakan pada audiensi tersebut juga menyampaikan beberapa agenda strategis Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Sanggau yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat salah satunya pelaksanaan musyawarah daerah (Musyda).
“Salah satu yang kita sampaikan kepada Bupati yakni terkait pelaksanaan Musyda Pemuda Muhammadiyah dan Musyda ke-2 Nasyiatul ‘Aisyiyah,” ucap Romy.
Pelaksanaan Musyda Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul ‘Aisyiyah Kabupaten Sanggau akan dirangkai dengan kegiatan pelatihan masjid sadar pilah sampah. Pelatihan tersebut akan melibatkan pengurus Masjid yang ada di Kecamatan Kapuas sebagai pesertanya.
“Melalui pelatihan tersebut kita berupaya mendukung pemerintah daerah untuk menangani persoalan sampah yang ada saat ini,” ucapnya.
Dikatakan Romy bahwa Bupati Sanggau, menyambut baik audiensi dari PDPM Kabupaten Sanggau dan berharap, Musyda dapat berjalan lancar, aman dan terpilih pengurus yang bisa berkerjasama dengan pemerintah daerah untuk membangun Kabupaten Sanggau.
“Harapan Bupati dalam Musyda nanti menghasilkan pemimpin yang amanah, serta ide dan gagasan yang mendukung Pemerintah daerah untuk mewujudkan Sanggau maju, berkelanjutan dan berkeadilan,” tutup Romy.
Penulis: Darmansyah






