Polres Kubu Raya Selidiki Dugaan Pencabulan oleh Oknum Guru di Sungai Ambawang
Kubu Raya (Suara Kalbar) – Polres Kubu Raya saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait dugaan tindak pidana pencabulan yang diduga dilakukan oleh seorang oknum guru di Desa Korek, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya.
Kasus ini mencuat setelah adanya laporan dari pihak keluarga korban yang mengadukan dugaan peristiwa tersebut kepada pihak kepolisian.
Kasat Reskrim Polres Kubu Raya, Iptu Hafiz Febrandani, melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade, membenarkan bahwa laporan pengaduan masyarakat (Dumas) telah diterima dan tengah ditangani.
“Saat ini sifatnya masih Pengaduan Masyarakat (Dumas), jadi memang pengaduanya sudah masuk, pengadian tersebut dilakukan oleh keluarganya berinsial Y,” Kata Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya saat Konferensi Pers yang digelar pada Jum’at (16/05/2025).
Ia kemudian mengatakan, saat ini laporan pengaduan tersebut sedang ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Kubu Raya.
“Sampai saat ini terhadap laporan pengaduan tersebut masih dalam penyelidikan oleh unit PPA Polres Kubu Raya dan sudah ada yang di periksa beberapa orang,” ujarnya.
Kemudian ia juga menyampaikan saat ini statunya masih bersifat laporan pengaduan dan masih ada beberapa proses lagi hingga menjadi Laporan Polisi (LP).
“Tapu sifatnya masih pengaduan nanti setelah proses pengaduan selesai maka akan ditetapkan masuk ke LP atau tidak dan perkembanganya akan saya konfirmasi kepada rekan-rekan media,” pungkasnya.
Penulis: Iqbal Meizar
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






