SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sambas Polsek Semparuk Turunkan Angka Kriminalitas Selama Tahun 2024

Polsek Semparuk Turunkan Angka Kriminalitas Selama Tahun 2024

Ilustri petugas saat mengamankan pelaku kejahatan. SUARA KALBAR.CO.ID/HO.Istimewa.

Sambas (Suara Kalbar)- Kepolisian Sektor (Polsek) Semparuk berhasil menurunkan angka kriminalitas selama tahun 2024 sebanyak 4 kasus bila dibangdingkan pada tahun 2023 sebanyak lima kasus.

Hal itu disampaikan Kapolsek Semparuk, IPDA Tri Kurnia Setiawan dan mengatakan pada tahun 2023 lalu tercatat ada 5 kasus di Kecamatan Semparuk, sementara pada tahun 2024 turun menjadi 4 kasus diantaranya judi, pencurian, perkawinan dan miras.

“Polsek Semparuk bertekad untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan publik demi mewujudkan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat Kecamatan Semparuk,” katanya.

Secara khusus, Kapolsek Semparuk menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung kinerja Polres Sambas khususnya Polsek Semparuk, termasuk masyarakat yang aktif berpartisipasi menjaga keamanan wilayah. “Keberhasilan ini adalah wujud kerja keras kami untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujarnya.

Penulis : Zainuddin

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan