Gulung Celana, Gaya Pj Gubernur Kalbar Harisson Tinjau Banjir di Mempawah

Mempawah (Suara Kalbar) – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat Harisson meninjau lokasi banjir, titik evakuasi warga, dan sekaligus menyerahkan bantuan saat berkunjung ke Mempawah, Senin (27/1/2025).
Kedatangan Harisson disambut Pj Bupati Mempawah Ismail, jajaran Forkopimda, Pj Sekda Abdul Malik, pimpinan OPD dan tim gabungan penanganan banjir di Mempawah.
Uniknya, setibanya di lokasi banjir, Harisson tidak meminta sepatu bot. Ia justru terlihat santai menggulung celana dan kemudian berkeliling di sejumlah titik banjir.
Bahkan ia ikut merapat ke aksi tim gabungan yang tengah mengevakuasi warga lansia ke tempat aman.
Dalam kesempatan itu, Harisson turut berdialog dengan warga terdampak banjir di titik evakuasi Wisma Chandramidi Mempawah.
Ia selanjutnya secara simbolis menyalurkan bantuan dari Pemprov Kalbar kepada Pj Bupati Ismail yang didampingi Forkopimda.
Adapun bantuan yang diberikan adalah:
Dinas Sosial Provinsi Kalbar; makanan siap saji 300 paket, tenda gulung 50 unit, kasur/matras 55 unit, selimut 50 lembar, family kit 50 paket, kids ware 48 paket, makanan anak 48 paket dan perlengkapan sandang 40 paket.
Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalbar; 200 paket sembako.
BPBD Provinsi Kalbar; mie cup 55 dus, gula pasir 30 kg, minyak goreng 75 kg dan kopi 15 kg.
Bank Kalbar; Bantuan CSR 250 paket sembako senilai Rp 30 juta.
Jamrida; uang tunai senilai Rp 5 juta.
Selain itu, juga disalurkan beras cadangan bagi masyarakat Kabupaten Mempawah sebanyak 5,537 ton.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now