PMKRI Sungai Raya Gelar Bakti Sosial di Panti Asuhan Bhakti Luhur Alma Pontianak

Kubu Raya (Suara Kalbar) – Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Sungai Raya bersama Weng Coffee Signature dan Komunitas Nawasena mengadakan kegiatan bakti sosial di Panti Asuhan Bhakti Luhur Alma, Pontianak, pada Kamis (26/9/2024). Acara ini bertujuan untuk membantu anak-anak berkebutuhan khusus serta memberikan motivasi dan semangat bagi mereka.
“Kegiatan ini bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar anak-anak serta memberikan motivasi agar mereka tetap semangat menjalani hidup,” ujar Ketua Presidium PMKRI Sungai Raya, Viamney Wini.
Kegiatan yang dimulai pukul 16.00 ini diawali dengan sambutan hangat dari pengurus panti asuhan. Acara dihadiri lebih dari 15 anak-anak panti asuhan yang berusia antara 1 hingga 15 tahun. Para anak-anak tampak antusias menyambut berbagai bantuan yang diserahkan, berupa sembako, pakaian layak pakai, mainan, serta sejumlah uang tunai.
Setelah sambutan, dilakukan penyerahan simbolis bantuan kepada perwakilan panti asuhan, yang diikuti dengan sesi hiburan. Para relawan mengajak anak-anak bernyanyi dan bermain bersama, menciptakan suasana yang ceria dan penuh keakraban. Acara ini pun menjadi momen yang tak terlupakan, baik bagi anak-anak panti maupun para relawan.
Kegiatan bakti sosial ini berakhir pada pukul 18.00 dengan doa bersama, diikuti sesi makan bersama yang menambah kehangatan di antara semua yang hadir. Rasa bahagia dan puas terpancar dari anak-anak panti serta para relawan yang berpartisipasi.
Viamney Wini menegaskan, kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban pengurus panti serta memberikan kebahagiaan kepada anak-anak yang membutuhkan. “Bakti sosial ini adalah bukti nyata bahwa kolaborasi antara berbagai organisasi dan komunitas dapat memberikan dampak signifikan dalam membantu sesama,” jelasnya.
Ucapan terima kasih khusus disampaikan kepada para donatur yang telah berkontribusi, di antaranya San San, Mery, Camelia, Clara, Suib, serta Weng Coffee Signature, yang memainkan peran penting dalam kesuksesan kegiatan ini. Wini juga berharap kolaborasi serupa dapat terus dilakukan di masa mendatang.
“Semoga semakin banyak orang yang tergerak untuk membantu sesama, demi terciptanya lingkungan sosial yang peduli dan saling mendukung,” tutupnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS