Harry Daya Siap Maju dalam Pemilihan Ketua HISWANA Migas Kalbar

Harry Adryanto. SUARA KALBAR.CO.ID/HO.Istimewa.

Pontianak (Suara Kalbar)- Pemilihan Ketua HISWANA Migas Kalimantan Barat yang baru direncanakan akan digelar pada akhir Agustus mendatang. Salah satu calon kuat yang siap maju adalah Harry Adryanto (Harry Daya).

Harry menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program kerja organisasi serta memperkuat kemitraan antara HISWANA Migas dan Pertamina.

“Sebagai bagian dari Hiswana Migas, saya melihat pentingnya kesinambungan dalam menjalankan program-program yang telah dirancang. Kemitraan yang kuat dengan Pertamina juga harus terus dipelihara dan ditingkatkan demi kemajuan sektor migas di Kalimantan Barat,” ujar Harry.

Dengan pengalaman dan dedikasi yang dimilikinya, Harry optimis dapat membawa HISWANA Migas Kalbar ke arah yang lebih baik.

“Saya berharap dapat bekerja sama dengan seluruh anggota dan mitra untuk mencapai tujuan-tujuan organisasi,” tambahnya.

Pemilihan Ketua HISWANA Migas Kalbar ini diharapkan akan membawa perubahan positif bagi industri migas di daerah tersebut, dengan fokus pada peningkatan kualitas layanan dan kerjasama strategis.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS