Yohanes Ontot Serahkan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati Sanggau ke PKB dan Nasdem
Sanggau (Suara Kalbar) -Mantan Bupati Sanggau , Yohanes Ontot menyerahkan berkas dirinya sebagai bakal calon (Balon) Bupati Sanggau ke DPC PKB dan DPD Partai Nasdem, Jumat (10/05/2024).
Yohanes Ontot mengatakan dirinya bersama tim menyerahkan berkas kepada dua partai tersebut sebagai bentuk kesungguhan untuk mendaftarkan diri, maju dalam pilkada sebagai Bupati Sanggau periode 2024 /2029 mendatang.
“Ini merupakan keseriusan dan kesungguhan kita untuk Maju mendaftarkan diri Sebagai Bupati Kabupaten Sanggau” kata Ontot.
Dirinya berharap dari semua partai yang diikuti untuk mendaftarkan diri dapat bergerak bersama dengan baik dan dapat membangun komunikasi politik untuk Membangun Kabupaten Sanggau.
“Harus ada kolaborasi antara partai untuk membangun Sanggau agar semakin maju dan terdepan,” tutupnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






