Pemkab Sanggau Gelar Acara Pelepasan Paolus Hadi

Sanggau (Suara Kalbar) –Pemerintah Kabupaten Sanggau mengelar acara pelepasan mantan Bupati Sanggau Paolus Hadi dan isteri Arita Apolina usai pengunduran diri karena mencalonkan diri menjadi anggota DPR RI pada tanggal 3 November 2023 bersama pegawai di lingkungan Pemkab Sanggau, di halaman kantor Bupati Sanggau, Senin (06/11/2023).
Diakhir masa jabatannya Paolus Hadi menyampaikan telah banyak yang mereka buat bersama bapak Yohanes Ontot dan menitipkan dua kenangan yaitu lagu Mars Kota Sanggau dan Sabang Merah.
“Coba direnungkan bagi masyarakat Sanggau tentang lagu mars Kota Sanggau karena disitulah apa yang menjadi pikiran dan hati saya untuk Sanggau,”katanya.
“Sementara Sabang merah itu makna utamanya adalah ayo kita patriotik untuk Sanggau. Sanggau Bangga Mengukir Sejarah itu sebuah kata-kata yang ingin saya teruskan untuk Sanggau dan untuk ASN ayo kembangkan diri,”tambahnya.
Pada kesempatan tersebut Plt. Bupati Sanggau Yohanes Ontot mengungkapkan bahwa Paolus Hadi adalah sosok pekerja keras, inovatif, konsisten dan dapat merangkul semua.
“Saya menemani beliau selama 10 tahun, jadi saya paham benar apa yang beliau kerjakan untuk Sanggau. Beliau pemimpin yang luar biasa,”ungap Ontot.
Ontot juga menegaskan bahwa dirinya akan melaksanakan semua amanah yang telah disampaikan Paolus Hadi dengan sebaik-baiknya.
“Sabang merah itu sangat tinggi nilai patriotismenya, dan Sabang merah itu landasan kita berangkat dan bergerak dengan semangat patriotisme itu,”tutupnya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS