Usai Saling Bermaafan, Bupati Erlina Puji Komitmen Kerja ASN Mempawah
Mempawah (Suara Kalbar) – Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah mengikuti apel gabungan perangkat daerah, di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Rabu (26/4/2023).
Apel gabungan setelah libur panjang lebaran yang dipimpin Bupati Mempawah Erlina ini turut dihadiri Sekda Mempawah Ismail, serta para pimpinan OPD Pemkab Mempawah.
Mengawali sambutannya, Bupati Erlina atas nama pribadi, keluarga dan pemerintah daerah mengucapkan mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh ASN Pemkab Mempawah.
“Karena kita masih berada di bulan Syawal dan mungkin ada yang belum sempat bertemu, maka apel gabungan ini menjadi momentum bagi kita untuk saling bersilaturahmi dan bermaaf-maafan,” katanya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Mempawah turut mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para ASN yang hadir mengikuti apel gabungan.
“Hal ini membuktikan bahwa saudara menunjukkan komitmen dan integritas dalam melaksanakan kewajiban selaku aparatur sipil negara,” ujar Erlina memberikan pujian.
Erlina juga berharap ibadah puasa di bulan suci Ramadan dapat memberikan dampak positif terhadap perubahan karakter, termasuk perubahan karakter ASN yang lebih baik dalam bertugas.
“Karena puasa merupakan salah satu sarana untuk melatih terbentuknya jati diri dan karakter manusia yang kokoh. Dan saya berharap setelah puasa ada perubahan yang lebih baik bagi ASN,” katanya.
Selanjutnya Erlina berpesan kepada para ASN agar dapat memanfaatkan semangat bulan Ramadan dan perayaan Idulfitri untuk meningkatkan kinerja dan semangat kerja guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Mari jadikan momentum hari raya ini sebagai penyemangat bagi kita untuk lebih giat dalam melaksanakan tugas-tugas sebagai ASN yang sesuai dengan harapan masyarakat,” ucap Erlina.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






