SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Pemilu Berikan Informasi kepada Masyarakat, KPU Sekadau Gelar Kirab Pemilu 2024

Berikan Informasi kepada Masyarakat, KPU Sekadau Gelar Kirab Pemilu 2024

Pelepasan Kirab Pemulu 2024 di KPU Sekadau. SUARAKALBAR.CO.ID/ist

Sekadau (Suara Kalbar) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sekadau mulai melaksanakan kirab pemilu 2024, guna untuk memberikan informasi kepada masyarakat bahwa sebentar lagi Indonesia akan melakukan pemilu pada 14 Februari 2024 mendatang, Senin (10/4/2023).

Ketua KPU Kabupaten Sekadau Drianus Saban mengatakan kegiatan tersebut merupakan program nasional KPU, dan Kabupaten Sekadau merupakan titik ke-9.

“Jadi kemarin di Sanggau titik ke-8 dan kita ke-9. Nah setelah nanti Dalam 7 hari nah ini kita juga kami akan melakukan sosialisasi tentang kepemiluan salah satunya tentu mensosialisasikan tentang peserta pemilu, nanti kami juga menyampaikan informasi terkait dengan tanggal pemilunya nanti kemudian tahapan Pemilu dan lain-lain yang tentu berkaitan dengan tentang kepemilian,” katanya.

Dirinya berharap agar pelaksanaan kirab pemilu tersebut perlu dukungan para pihak. Dirinya mengucapkan terima kasih pemerintah daerah yang telah melakukan dukungan terhadap kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan selama 7 hari.

“Pemerintah Daerah berkewajiban kita untuk mengantar kirab ini ke Kabupaten Kayong Utara ini rute yang sangat jauh seperti yang sangat jauh yang nanti kayaknya yang terpanjang. Dan tanggal 16 nanti akan diserahkan ke Kabupaten Kayong Utara. Tentu dikawal oleh para pihak terkait kepolisian nanti kemudian pemerintah daerahnya nanti kami antar ke sampai-sampai ke tujuannya,” jelasnya.

Sementara itu, Plt Asisten Pemerintah dan Kesra Kabupaten Sekadau Radius mengatakan bahwa Pemerintah Daerah menyampaikan dukungan kepada kegiatan ini dalam rangka mensosialisasikan Pemilu kepada seluruh masyarakat di Indonesia secara khusus yang dilaksanakan menjelang 1 tahun pelaksanaan pemilihan yaitu pada 14 Februari tahun 2024.

“Pemerintah daerah tentu mendukung mendukung saling kegiatan ini tadi disampaikan oleh ketua juga ada beberapa hal yang didukung oleh pemerintah daerah untuk pelaksanaan kegiatan sosialisasi kepemilian yang dilaksanakan pada 7 hari setelah dari tanggal ini atau pelaksanaan pada hari ini,” katanya.

“Dan tujuannya supaya memang Pemilu ini 2024 karena ada Pemilu yang kompleks yang serentak dan itu seluruhnya hampir dilaksanakan di tahun 2024 mulai dari legislatif kemudian pemilihan presiden dan wakil presiden dan pemilihan kepala daerah jadi satu pemilu yang kompleks. Kita mungkin akan membayangkan betapa lelahnya petugas-petugas kita nanti untuk melaksanakan pemilu maka masyarakat perlu mengetahui dan mempersiapkan diri dari awal sehingga pada saat pemilihan umum nantinya tidak lagi bertanya-tanya,” pungkasnya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Komentar
Bagikan:

Iklan