SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Sekadau Anggaran Proyek Pembangunan Tugu Jam Sekadau Rp178 Juta

Anggaran Proyek Pembangunan Tugu Jam Sekadau Rp178 Juta

Plt. Kadis PUPR Sekadau, Heri Handoko [int]

Sekadau (Suara Kalbar) – Tugu Jam yang terletak di kawasan Pasar Sekadau Desa Sungai Ringin dibongkar dan dibangun kembali dengan anggaran dari APBD Sekadau 2022 sebesar Rp178 juta.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Sekadau, Heri Handoko mengatakan, kegiatan rehabilitasi tugu jam Desa Sungai Ringin pembangunan dikerjakan oleh CV.OM (Orang Mualang) dengan Nomor Kontrak 640/206/DPU-PR/CK-2/SPK/6/2022 tanggal kontrak 07 Juni 2022, Nilai kontrak Rp.178.954.000 Masa Pelaksanaan 90 hari kalender akhir kontrak 4 September 2022.

“Kita membenahi Tugu yang ada. Kita lihat kondisi sudah banyak rusak dibilang tugu jam, jam pun tidak ada. Kondisi kurang menarik. Kita lihat di kota-kota besar itu membangun taman taman. Kita belum sejauh itu. Tapi paling ada aset yang ada bisa per bagus,” ungkap Heri Handoko kepada Suarakalbar.co.id,  Jumat (22/7/2022).
Heri menegaskan pembangunan tugu jam tidak akan menghilangkan historis, seperti nama tugu jam di desain baru tetap mengikuti bentuk yang lama.

“Tapi ditambah detail warna material disesuaikan dengan perkembangan zaman,” terang Heri.

Terkait terjadi pro dan kontra dalam pembangunan ia memahami. Sedangkan pembangunan jam yang baru ini sudah melalui perencanaan sejak tahun lalu dan sudah tentunya sudah melalui sosialisasi.

“Sudah diinformasikan ke camat dan desa. Waktu pembongkaran tugu juga sudah menghubungi kepala dusun. Kami juga sudah minta kepada pelaksana kegiatan pekerjaan nantinya di pasang gambar di lokasi, agar publik mengetahui rencana pembangunan,” ungkap Heri.

Ia berharap pembangunan berjalan lancar dan dukungan masyarakat dalam penataan kota Sekadau yang indah.
“Nanti di lokasi tugu baru bisa untuk selfie foto yang saat ini lagi tren untuk wisata,” ujar Heri.

Selain tugu jam yang dibangun tahun ini, tugu segitiga Sekadau juga dibangun oleh pemerintah provinsi Kalbar.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan