Tujuh PJU di Polres KKR Berganti, Kapolres Perintahkan Segera Menyesuaikan Diri
Kubu Raya ( Suara Kalbar)- Sebanyak tujuh pejabat utama (PJU) di lingkungan Polres Kubu Raya berganti diantaranya dengan diselenggarakan sertijab di Markas Polres Kubu Raya, Senin (9/5/2022) pagi.
Tujuh Pejabat Polres Kubu Raya yang berganti, diantara Kasatreskrim, Kasatsamapta, Kasatbinmas, Kapolsek Sungai Raya, Kapolsek Sungai Ambawang, Kapolsek Rasau Jaya dan Kapolsek Batu Ampar Polres Kubu Raya.
Kapolres Kubu Raya AKBP Jerrold mengatakan rotasi ini adalah bentuk pembinaan karir terhadap pejabat yang pindah tugas.
“Pejabat yang lama disini sudah ada yang 1 tahun bahkan 2 tahun, serta hal ini merupakan hal lumrah, sehingga dapat meningkatkan kinerja dalam instansi,” ujar AKBP Jerrold.
Dirinya berpesan kepada pejabat lama yang berpindah agar dapat membawa kebiasaan baik di tempat yang baru.” Untuk pejabat lama yang akan beralih ke tempat yang baru agar dapat meningkatkan kinerja ditempat yang baru baik itu di pejabat yang beralih Polres atau di Polda,” katanya.
Sedangkan untuk pejabat yang baru, Kapolres Kubu Raya meminta agar segera dapat menyesuaikan diri sehingga dapat bekerjasama menyelesaikan program kerja yang ada di Polres Kubu Raya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS






