Sambas  

GPS Sambas Berbagi Paket Sembako Lebaran

GPS Sambas serahkan paket sembako lebaran.

Sambas (Suara Kalbar) – Komunitas GPS (Gerakan Peduli Sesama) Sambas membagikan paket sembako lebaran kepada masyarakat yang membutuhkan di sejumlah desa di Kabupaten Sambas pada Juat (29/4/2022).

Menurut Bayu selaku Ketua sekaligus Penggagas Komunitas GPS (Gerakan Peduli Sesama) Sambas mengarakan, dengan hidup bersyukur, akan selalu berada dalam kebahagiaan.

“Karena yang berada di dalam pikiran kita adalah tentang kenikmatan apa yang telah kita dapatkan yang belum tentu orang lain dapatkan, dan mungkin orang lain ingin hidup seperti kita dikarenakan keadaan dan kelebihan yang kita miliki,” ungkapnya.

Selain itu dengan bersyukur dan selalu tersenyum dapat membuat jauh lebih baik. “Karena kita juga bisa menyenangkan orang lain, yang bisa disebabkan dari senyuman yang selalu kita sebarkan dengan ikhlas dan juga karena ingin mendapatkan ridho dari Allah SWT,” ucapnya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS