SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah SMKN 1 Mempawah Hilir Pusat Keunggulan, Bangun Ruang Praktik Desain Komunikasi Visual

SMKN 1 Mempawah Hilir Pusat Keunggulan, Bangun Ruang Praktik Desain Komunikasi Visual

RESMIKAN RUANG PRAKTIK. Kepala Bidang Pembinaan SMK Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kalbar, Urai Muhani, didampingi Kadis Nakertrans Kalbar, Manto, memotong pita saat peresmian Ruang Praktik Siswa di SMKN 1 Mempawah Hilir, Selasa (26/10/2021). SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. Istimewa

Mempawah (Suara Kalbar) – Prestasi dan juga komitmen Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah, patut menjadi kebanggaan.

Yakni, mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) unggul, siap kerja, memiliki kompetensi serta sesuai kebutuhan dunia kerja dan dunia usaha.

Wajar lah, atas prestasinya ini, SMKN 1 Mempawah Hilir ditetapkan sebagai SMK Pusat Keunggulan (PK) di Kalbar bahkan di tingkat nasional.

Nah, untuk menunjang komitmen itu, maka dibangun Ruang Praktik Siswa (RPS) Desain Komunikasi Visual (DKV).

Letaknya di halaman depan dekat pintu masuk SMKN 1, Jalan A.Djaelani, Kelurahan Terusan, Kecamatan Mempawah Hilir.

Penggunaan RPS yang memiliki desain bangunan dan fasilitas modern diresmikan Kepala Bidang Pembinaan SMK Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat, Urai Muhani, Selasa (26/10/2021).

Turut menyaksikan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kalbar, Manto, Kepala SMKN 1 Mempawah Hilir, Millu Hatriwati, pengurus Dewan Pendidikan Mempawah, Firman Juli Purnama serta tamu undangan lainnya.

Urai Muhani menyambut baik dan mengapresiasi keberadaan RPS di SMKN 1 Mempawah Hilir.

Ia berharap fasilitas tersebut dapat melahirkan SDM-SDM handal yang bisa bersaing di dunia kerja maupun mandiri sebagai seorang wirausahawan.

Secara khusus, ia juga memuji peran Kepala SMKN 1, Millu Hatriwati, beserta jajarannya yang sudah bekerja keras mewujudkan sekolah yang layak disematkan sebagai salah satu SMK PK di Kalbar dan tanah air.

“Penetapan SMKN 1 Mempawah Hilir sebagai SMK Pusat Keunggulan bukanlah pemberian pusat, tetapi buah kerja keras kepala sekolah dan dewan guru. Jadi berbanggalah di Mempawah karena ada SMK PK,” ucapnya.

Senada dengan Urai Muhani, Kepala Disnakertrans Kalbar, Manto, turut memberikan apresiasi terhadap penetapan SMKN 1 Mempawah Hilir sebagai SMK PK di Indonesia dan Kalbar.

“Tidak semua sekolah memiliki kemampuan untuk masuk kategori ini. Dan ini merupakan buah perjuangan dari bawah, kerja keras dan kekompakan tim di SMKN 1 Mempawah Hilir, yang didukung Pemprov Kalbar,” ujarnya memuji.

Ia optimis, komitmen kepala sekolah dan dewan guru mampu mempersiapkan lulusan yang mampu bersaing di dunia kerja dan dunia usaha ke depan.

Terlebih di Mempawah akan terbuka lapangan kerja secara besar-besaran seiring adanya pelabuhan dan pabrik alumina.

“Harus kita persiapkan dari sekarang. Kalau tidak, maka SDM Mempawah bisa ketinggalan dan kalah bersaing. Dengan adanya SMKN 1 ini, kita harapkan putra-putri Mempawah bisa memanfaatkan peluang istimewa yang dimiliki daerahnya,” ucapnya.

Kepala SMKN 1 Mempawah Hilir, Millu Hatriwati mengucapkan terima kasih atas dukungan berbagai pihak sehingga sekolah yang ia pimpin bisa meraih predikat dari pemerintah pusat sebagai SMK PK.

Ia mengakui, setelah menjadi SMK Pusat Keunggulan, maka tanggung jawab pihaknya semakin besar.

Terutama dalam mempersiapkan SDM-SDM handal, yang tidak hanya siap di dunia kerja tetapi juga bisa menjadi seorang entrepreneurship atau wirausahawan.

“Karena nanti tidak seluruhnya lulusan SMKN terserap di dunia kerja, maka kita persiapkan mereka sejak dini menjadi seorang wirausahawan yang nanti bisa membuka lapangan pekerjaan baru,” ujarnya.

Mengenai pemilihan DKV sebagai pusat kegiatan pembelajaran dan praktik di RPS, dijelaskan Millu, tidak terlepas dari upaya pihaknya melihat peluang di sektor ekonomi kreatif yang kian menjanjikan.

Nanti di RPS ini, imbuh Millu, para siswa dilatih desain grafis seperti membuat spanduk, baliho, gantungan kunci dan lainnya, maupun teknik-teknik fotografi yang ilmunya bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi kreatif anak-anak saat lulus nanti.

Selain peresmian RPS, SMKN 1 Mempawah Hilir diwaktu yang sama juga menggelar Workshop Penguatan Budaya Kerja.

Bertindak sebagai narasumber, salahsatunya Kepala Disnakertrans Kalbar.

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan