SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Hujan Deras Rendam Peralatan Pembangunan Jembatan TMMD Kodim 1201

Hujan Deras Rendam Peralatan Pembangunan Jembatan TMMD Kodim 1201

 

Lokasi TMMD 110 Kodim 1201 Mph-Ldk

Landak (Suara Kalbar) – Hujan deras yang turun malam hari mengakibatkan alat mengaduk semen yang digunakan Anggota satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah-Landak untuk membangun jembatan beton di Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak, terendam.  

“Tempat mengaduk semen ini kami letakan bersebelahan dengan jembatan darurat. Untung saja tempat ini tidak hanyut,” kata Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah-Landak, Serda Sugiyo, Jumat (19/03/2021).

Dengan bahu-membahu para personil Satgas TMMD mengangkat tempat pengaduk semen yang gunanya sebagai sarana untuk pembangunan jembatan beton di Desa Tolok.

“Diharapkan pembangunan akan berjalan dengan lancar sesuai dengan apa yang sudah direncanakan,” pungkasnya. 

Penulis: Pendim1201

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan