Muhammadiyah Kubu Raya Dukung Kebijakan Pemerintah Tidak Mudik
![]() |
| Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kubu Raya, Untung Suprapto |
Kubu Raya (Suara Kalbar) Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kubu Raya, Untung Suprapto mendukung penuh atas kebijakan pemerintah untuk tidak mudik, hal ini sebagai bentuk pencegahan penyebaran Covid-19.
“Kami apresiasi dan mendukung sepenuhnya atas kebijakan pemerintah untuk tidak melakukan mudik, mengingat situasi pandemi Covid-19 masih sangat menghawatirkan” ujar Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kubu Raya, Untung Suprapto, Kamis (9/04/2020).
Ia mengatakan sesuai dengan anjuran dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah, apabilah tidak memiliki kepentingan yang mendesak lebih baik tidak mudik.
“Hal ini kebetulah sama anjuran dari Pimpinan Pusat Muhamadiyah menyarankan apabilah tidak ada kepentingan yang sangat mendesak lebih baik tidak mudik, “ katanya.
Dia menjelaskan, karena saat mudik maka pemudik tersebut tidak mengetahui apakah dirinya sudah terpapar Virus Corona atau Covid-19.
“Kita tidak mengetahui apakah membawa atau saudara kita yag membawa, dan tentu kita harus waspada,” jelasnya.
Untung Suprapto yang juga menjabat sebagai Ketua FKUB Kubu Raya mengimbau masyarakat yang mempunyai rencana mudik lebaran, untuk tidak mudik.
“Kami menghimbau kepada saudaraku semuanya khususnya yang ada dikabupaten Kubu Raya, tahun ini lebih baik tidak mudik,” jelasnya.
Penulis : Lutfi Maulana
Editor : Hendra






