SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Pemuda Kenual Dukung Pencalonan Anwar di Pilkades 2020

Pemuda Kenual Dukung Pencalonan Anwar di Pilkades 2020

Pemuda Kenual, Ayub Al Ayubi.

Melawi (Suara Kalbar)- Majunya kembali mantan Kepala Desa Kenual, Anwar pada bursa Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2020 ini. Mendapat respons positif dari kalangan pemuda di Desa Kenual, Kecamatan Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi.

“Kami pemuda Kenual sangat mendukung penuh pencalonan Beliau (Anwar,red) di Pilkades Kenual dan siap untuk memenangkannya jika sudah ditetapkan sebagai calon,” ungkap Pemuda Kenual, Ayub Al Ayubi kepada Suarakalbar.co.id, Selasa (11/2/2020).

Menurutnya, sosok Anwar dikenal masyarakat Kenual selama ini sebagai pribadi yang peduli, pekerja keras, merakyat, ramah, dan visioner.

“Banyak hal yang dirasakan saat Anwar memimpin Desa Kenual periode 2008-2014. Salah satunya program program desa yang menyentuh langsung kepada masyarakat kecil,” bebernya.

Ia sangat yakin, sosok Anwar mampu mengemban amanah masyarakat  untuk memimpin Desa Kenual yang lebih baik dan maju.

“Beliau sosok yang rendah hati. Dan mau mendengarkan saran,pendapat bahkan kritikan sekalipun dari masyarakat Kenual,” pungkasnya.

Penulis : Dea Kusumah Wardhana

Editor    : Diko Eno

Komentar
Bagikan:

Iklan