SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Warga Sekadau Keluhkan Pemadaman Listrik

Warga Sekadau Keluhkan Pemadaman Listrik

ilustrasi – listrik PLN padam (int)

Sekadau (Suara Kalbar) – Seringnya listrik padam di keluhkan oleh masyarakat Sekadau. Bahkan pada tanggal 7 Januari malam terjadi pemadaman dari malam hari hingga pagi.

Boy Sandi, Salah seorang masyarakat mengeluhkan seringnya listrik padam didaerahnya. “Harusnya pihak PLN mencari solusi terbaik supaya masalah ini bisa diatasi mengingat listrik merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat,” katanya.

Sementara itu Manager PLN Rayon Sekadau, Rumiyo Pujiantoro ketika dikonfirmasi mengatakan masalah utama seringnya listrik padam di Sekadau diakibatkan oleh ganggung pohon tumbang.

Ia berharap kepada masyarakat untuk bersama-sama melakukan pemangkasan jika ditemukan pohon yang dekat dengan aliran listrik.

“Adanya pembangunan Gardu Induk diharapkan dapat mengatasi masalah listrik di Sekadau,” katanya.

Menurut Rumiyo, pembangunan Gardu Induk yang berkekuatan 1×30 MVA hampir rampung dan diperkirakan bisa beroperasi bulan april mendatang. “Bahkan nanti daerah seperti belitang akan bisa teraliri listrik hingga 24 jam,” janjinya.

Penulis: Tambong

Editor: Kundori

Komentar
Bagikan:

Iklan