33 Tahun, KPA Ciwanadri Tetap Eksis di Melawi
![]() |
| Pemotongan Kue Ulang Tahun |
Melawi (Suara Kalbar)-Organisasi Kelompok Pecinta Alam (KPA) Ciwanadri Kabupaten Melawi, Provinsi Kalbar merayakan HUT ke 33 tahun.
Organisasi yang bergerak dibidang hutan dan lingkungan inipun masih tetap eksis sejak berdiri 10 November 1986 .
KPA Ciwanadri menjadi organisasi lingkungan terbesar dan tertua di Kabupaten Melawi dan berhasil mencetak sejumlah kader kader terbaiknya dari berbagai profesi. Baik itu, TNI Polri, jurnalis, pengusaha, politikus, ASN, dan lainnya.
“Tidak terasa sudah, kini Ciwanadri sudah berusia 33 tahun. Dan Alhamdulilah masih tetap eksis,” ucap sesepuh pendiri KPA Ciwanadri,Datok Nurhanis Toton saat menghadiri acara syukuran,Senin (11/11) malam.
Datok Toton, sapaan akrabnya. Merasa terharu saat mengenang suka duka perjalanan organisasi Ciwanadri sejak berdiri 10 November 1986 di Bukit Menaluk Kecamatan Belimbing,
Ciwanadri didirikan oleh 11 orang , yakni Nurhanis Toton, Adang Wahyudi, Eed Roskayudi, Lukman Hakim, Ahmad Tarmiji, Buyung Alizar, Wahyudi, Suryadi Taher, Boby Fahrizal, Sudirman, Dan Yasir Rizal.
“Saat ini di Ciwanadri sudah ada 30 angkatan, dengan kekuatan keanggotaan sudah mencapai 2000 orang,” beber Kakek berusia 66 tahun ini.
![]() |
| Logo Ciwandri |
Di momen HUT Ciwanadri ke 33 tahun ini, Ia berpesan kepada seluruh anggota Ciwanadri Melawi agar tetap solid, menjunjung tinggi ikrar anggota serta tetap berpegang pada rasa persaudaraan antara yang satu dengan yang lainnya.
Datok Toton pun berharap kepada seluruh anggota yang ada tetap menjalin komunikasi dan silaturrahmi.
“Semua anggota Ciwanadri adalah saudara dan akan tetap menjadi saudara. Jangan ada permusuhan, tetaplah menjadi organisasi yang rendah hati dan selalu menebarkan kebaikan,” pesannya kepada seluruh anggota.
Penulis : Dea Kusumah Wardhana
Editor: Kundori
Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya
Join now





