Kemarau Panjang, PMI Siagakan Mobil Tangki Air Bersih di Pontianak
![]() |
| Petugas PMII Pontianak sedang mengisiair bersih ke Galon warga.(Ist) |
Pontianak (Suara Kalbar)- Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pontianak mulai mendistribusikan air bersih ke lokasi yang terdampak kekeringan. menyusul tak kunjung turunnya hujan dalam beberapa pekan terakhir, Untuk pertama kalinya pendistribusian ini menyasar masyarakat di Jalan Aloevera, Gang Amantubillah, Kelurahan Bansir Darat, Pontianak Tenggara.
Salah seorang warga, Marzuki menyebutkan lemarau kali ini menyebabkan sumur dan tempat penampungan air hampir di seluru pemukiman warga mulai mengering. Bahkan di maklumi saja, tempat dia tinggal beserta sekitar 40 kepala keluarga lainnya belum sepenuhnya di aliri ledeng.
” “Kadang kami patungan membeli atau meminta air ke rumah-rumah warga di depan (gang) yang memiliki PDAM,” katanya kepada suarakalbar.co.id.
Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Bantuan dan Bencana PMI Pontianak, Kompol Syarifah Salbiah, mengatakan, pendistribusian air bersih gratis untuk kali pertama ini dilakukan bersama-sama dengan PMI Provinsi Kalimantan Barat yang meminjamkan mobil tangkinya.
“Untuk air bersihnya, PMI mendapat dukungan dari PDAM Tirta Khatulistiwa Pontianak sebanyak 6.000 liter,” ujar Salbiah yang juga menjabat Kasat Lantas Polresta Pontianak.
Rencananya, untuk beberapa hari ke depan, bagi-bagi air bersih yang sepenuhnya dilakukan oleh para Relawan Posko PMI Kota Pontianak ini akan dilanjutkan di sejumlah titik. Agar tepat sasaran, Salbiah berharap informasi dari masyatakat, termasuk para lurah di Kota Pontianak untuk membantu berupa pemberian data kebutuhan air bersih bagi warga terdampak.
“Seperti kali ini, kami mendapat informasi titik lokasi dari Lurah Bansir Darat, ibu Patrisia Stepania, dan PMI langsung turun ke lapangan,” katanya.
Untuk mendukung kegiatan ini, PMI Kalimantan Barat selain menyiagakan tangki berkapasitas 6 ton untuk mendistribusikan air bersih, juga menyediakan masker untuk dibagikan.
“Nantinya bersamaan dengan pendistribusian air ini, juga kami membagikan masker dan pemeriksaan kesehatan secara gratis bagi masyarakat,” demikian kata Sekretaris PMI Provinsi Kalimantan Barat, Adi Sumariadi.
Penulis : Diko Eno
Editor : Kundori






