SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda News Perpustakaan Pontianak gelar lomba karya tulis kearsipan

Perpustakaan Pontianak gelar lomba karya tulis kearsipan

Pontianak (Suara Kalbar) -Pemerintah Kota Pontianak melalui Dinas Perpustakaan kembali  menggelar Lomba Karya Tulis Kearsipan ke-4 ini merupakan agenda 2 tahunan yang selalu dilaksanakan Pemerintah Kota Pontianak.

Plt. Kepala Dinas Perpustakaan Kota Pontianak Dwi Suryanto mengatakan, peserta lomba karya tulis  diminta untuk merekonstruksi atau menuliskan kembali sejarah atau budaya daerah Kalbar melalui suatu karya tulis ilmiah sejarah atau budaya dengan mendayagunakan arsip sebagai Bahan rujukan penelitian karya tulisnya dengan menggunakan arsip sebagai bahan rujukan  peserta lomba karya tulis dapat memperoleh informasi yang benar dan dapat dipertanggungjawabkan atas karya tulis yang dibuatnnya,

“Lomba karya tulis kearsipan yang di selenggarakan Pemerintah Kota  ini juga merupakan salah satu bentuk perhatian dalam menyediakan   wadah bagi masyarakat dan mahasiswa generasi muda pada khususnya untuk mengembangkan minat dan bakat menulis,” ungkapnya.

Dalam hal ini bidang kesejarahan dan budaya, diharapkan kelak semakin banyak penulis muda yang senantiasa mengangkat tema Sejarah, Budaya lokal/daerah  yang dirasakan saat kini masih kurang dibanding dengan yang mengakat tema-tema populer/fiksi.

Djumarni, SE Seksi Pembinaan Kearsipan dan Pelayanan Arsip yang merupakan salah satu Panitia Lomba, mengatakan peserta dapat merekonstruksi atau menuliskan kembali peristiwa besejarah yang pernah terjadi atau budaya yang pernah berkembang di tengah-tengah masyarakat khususnya di Pontianak dan Kalimantan Barat Pada umumnya.

Peserta lomba dapat memilih salah satu tema dari 4 tema  yang telah disediakan panitia, di antaranya peristiwa-peristiwa di Kalimantan Barat, peran tokoh daerah dalam peristiwa sejarah lokal daerah Kalbar, sejarah kelembagaan yang terkait dengan peristiwa sejarah lokal/daerah, dan budaya serta kearifan lokal dan daerah Kalbar.

Lomba Karya Tulis Kearsipan Ke-4 kali ini dimulai dari bulan Oktober 2018 hingga Bulan November 2018 dengan melalui beberapa rangkaian Lomba antara lain tahap Penyerahan Karya Tulis Tanggal 1 Oktober hingga 26 Oktober 2018, tahap penilaian Juri Tanggal 1 – 6 November 2018 dan pengumuman Finalis Tanggal 9 November 2018

Presentasi 4 Karya Terbaik dan Penyerahan Hadiah Tanggal 17 November 2018

Syarat ketentuan bagi peserta lomba dan pengumuman finalis 4 karya Lomba Karya Tulis Kearsipan Ke-4 dapat dilihat dan diunduh pada halaman website http://arpusda.pontianakkota.go.id dan facebook: Perpustakaan Kota Pontianak.

Bagi masyarakat yang membutuhkan informasi lebih lanjut terkait lomba karya tulis ilmiah ini dapat menghubungi Kantor Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi Kota Pontianak sesuai alamat Jalan Alianyang No. 7B Pontianak.

“Bisa juga menghubungi kontak personal Ardy, telepon 08115700530 atau Sumiati, telepon nomor 085248444933,” pungkasnya.

Penulis: Rilis

Editor: Dina Wardoyo

Komentar
Bagikan:

Iklan