SUARAKALBAR.CO.ID
Beranda Daerah Mempawah Cek Kesiapan Vaksinasi dan Cegah Karhutla, Ini Tujuh Pesan Kapolda Kalbar di Mempawah

Cek Kesiapan Vaksinasi dan Cegah Karhutla, Ini Tujuh Pesan Kapolda Kalbar di Mempawah

Kapolda Kalbar, Irjen Pol Dr. R. Sigid Tri Hardjanto (kiri) bersama Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, saat menggelar kunjungan kerja dan menyampaikan arahan bagi personel Polri di Mapolres Mempawah, Sabtu (7/8/2021). SUARAKALBAR.CO.ID/IST

Mempawah (Suara Kalbar) – Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Dr. R. Sigid Tri Hardjanto, Sabtu (7/8/2021), mengecek kesiapan Polres Mempawah dalam kegiatan vaksinasi, maupun penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Helikopter yang membawa Kapolda Sigid Tri Hardjanto dan rombongan mendarat mulus di halaman Kantor Bupati Mempawah, sekitar pukul 10.30 WIB.

Tampak mendampingi, Dansat Brimod Polda Kalbar, Kombes Pol Taufiq Hidayat, dan Wadirlantas AKBP I Made Ary Pradana.

Kapolda yang disambut Kapolres AKBP Fauzan Sukmawansyah, selanjutnya menuju Mapolres Mempawah untuk menyampaikan berbagai arahan kepada personel Polri.

Pertemuan dengan anggota Polri berlangsung di Ruang Rupatama. Ada tujuh arahan yang disampaikan Kapolda Kalbar terkait kegiatan vaksinasi dan penangan karhutla di Kabupaten Mempawah.

Yang pertama, Kapolda meminta agar Pejabat Utama (PJU) Polda Kalbar dan para Kapolres untuk melihat proses belajar mengajar siswa di SPN Polda Kalbar.

Kedua, masalah karhutla harus diantisipasi sejak dini, terlebih saat ini beberapa wilayah telah masuk musim kemarau.

Ketiga, Kapolda menginstruksikan agar dilakukan secara rutin rapat koordinasi dari tingkat kabupaten dan kecamatan terkait penanganan Covid-19.

“Polri dan Satgas Covid-19 di masing-masing jenjang wilayah harus selalu bersinergi melaksanakan regulasi dan kebijakan pusat terkait penanganan Covid-19,” tegas Irjen Pol Dr. R. Sigid Tri Hardjanto.

Keempat, Polri diminta turut mengikuti dan melaksanakan setiap regulasi dan kebijakan-kebijakan pusat dalam upaya penanggulangan Covid-19.

Kelima, Polri harus mampu mendorong peran aktif Posko PPKM agar kinerjanya maksimal, jadi tidak sekedarnya saja.

Keenam, Kapolda meminta agar data terkait penanganan Covid-19 di masing-masing wilayah dibuat dan disusun dengan kondisi sebenar-benarnya di lapangan.

Ketujuh, terkait vaksinasi, Kapolda berharap bisa mencapai target yang ditentukan oleh provinsi, dan masing-masing satgas hendaknya bersinergi untuk mencapai target tersebut.

Sebelumnya, Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, di hadapan Kapolda Kalbar, juga memaparkan situasi kasus Covid-19 dan progres penanganannya di Kabupaten Mempawah.

Sejauh ini, tambah Fauzan, Polres Mempawah turut membantu melaksanakan vaksinasi dosis 1 dan dosis 2 bagi masyarakat Kabupaten Mempawah.

Terkait masih tingginya angka kasus harian Covid-19, maka Polres Mempawah bersinergi dengan TNI maupun Satgas Covid-19 untuk memberikan edukasi protokol kesehatan dan meningkatkan peran aktif Posko PPKM Mikro di tingkat desa/kelurahan.

Kunjungan kerja Kapolda Kalbar Irjen Pol Dr. R. Sigid Tri Hardjanto di Mempawah turut dihadiri Wakapolres Kompol Bermawis, PJU Polres Mempawah dan para Kapolsek Jajaran.

Join channel telegram websitekami.com agar tidak ketinggalan berita loker terbaru lainnya

Join now
Komentar
Bagikan:

Iklan